Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beri Kalung untuk Jessica Mila, Ibunda Yakup Hasibuan: Semoga Bisa Jadi Teman Saya Seumur Hidup

Kompas.com - 30/04/2023, 12:45 WIB
Cynthia Lova,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menjelang pernikahan, Jessica Mila dan Yakup Hasibuan melakukan berbagai rangkaian acara Batak.

Salah satunya, marsipanganon yang adalah makan bersama sesudah penyematan Jessica Mila menjadi keluarga Batak sebagai boru Damanik.

Di sela-sela marsipanganon ini, ada pesan-pesan yang diberikan orangtua Yakup kepada Jessica Mila.

Baca juga: Sematkan Boru Batak ke Jessica Mila, Ibunda Yakup Hasibuan Beri Pesan

Ibunda Yakup Hasibuan, Normawati Damanik, mengatakan, ia sudah menerima Jessica menjadi menantunya.

“Jessica Mila Agenesia boru Damanik kami sudah menerima kau menjadi parmain (menantu) kami,” ucap Normawati Damanik di Instagram Story Jessica Mila dikutip Kompas.com, Minggu (30/4/2023).

Jessica dan Normawati kemudian berpelukan.

Normawati lalu memberikan pesannya kepada calon menantunya itu.

Baca juga: Jelang Menikah, Jessica Mila dan Yakup Hasibuan Gelar Martumpol

“Semoga bisa menjadi teman saya seumur hidup saya. Semoga Jessica bisa menjadi teman, menjadi tempat curhat, menjadi boru. Bagaimana mama punya tiga boru juga, Putri, Petty, dan Natalia juga boru mama. Terpujilah nama Tuhan,” kata Normawati.

Sebagai tanda penerimaan Jessica Mila ada di tengah-tengah keluarga mereka, keluarga Yakup Hasibuan memberikan kalung.

“Kepada parmain kami. Kami akan memberikan sesuatu yang kami akan kalungkan ke leher Jessica boru Damanik,” kata Normawati.

Baca juga: Makna di Balik Cincin Lamaran Jessica Mila

Lalu, setelah itu Normawati dan Otto Hasibuan memakaikan kalung ke Jessica Mila.

Acara adat itu terus berlanjut ke pemakaian ulos, menaburkan beras di kepala Jessica, dan juga manortor.

Setelah itu acara berlanjut ke acara martumpol. Acara martumpol itu digelar di HKBP Rawamangun pada Sabtu (29/4/2023).

Martumpol adalah salah satu tahap wajib yang dilakukan dalam prosesi perkawinan adat Batak atau pada umumnya disebut tunangan.

Martumpol ini adalah ibadah perjanjian pernikahan antar sepasang calon pengantin di hadapan pendeta gereja dan jemaat.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Jadi Produser Film Horor, Deddy Corbuzier Simpan Rahasia dari Azka Corbuzier

Jadi Produser Film Horor, Deddy Corbuzier Simpan Rahasia dari Azka Corbuzier

Seleb
Muhammad Adhiyat Ungkap Kesamaan Karakternya di Dunia Nyata dengan Karakter Dilan

Muhammad Adhiyat Ungkap Kesamaan Karakternya di Dunia Nyata dengan Karakter Dilan

Film
Jadi Produser Malam Pencabut Nyawa, Deddy Corbuzier: Kalau Film Ini 'Dibully' Kelewatan

Jadi Produser Malam Pencabut Nyawa, Deddy Corbuzier: Kalau Film Ini "Dibully" Kelewatan

Film
Ammar Zoni Kembali Ajukan Permohonan Rehabilitasi di Kasus Narkoba Ketiga Kalinya

Ammar Zoni Kembali Ajukan Permohonan Rehabilitasi di Kasus Narkoba Ketiga Kalinya

Seleb
Ferdy Ardiansyah, Anak Sule yang Debut Akting di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Ferdy Ardiansyah, Anak Sule yang Debut Akting di Film Dilan 1983: Wo Ai Ni

Film
Film Vina: Sebelum 7 Hari Capai 2 Juta Penonton, Anggy Umbara: Semoga Penuh Manfaat

Film Vina: Sebelum 7 Hari Capai 2 Juta Penonton, Anggy Umbara: Semoga Penuh Manfaat

Film
Deddy Corbuzier Debut Jadi Produser di Film Malam Pencabut Nyawa

Deddy Corbuzier Debut Jadi Produser di Film Malam Pencabut Nyawa

Film
Debut Akting di Dilan 1983: Wo Ai Ni, Ashel Eks JKT48 Ketagihan Main Film

Debut Akting di Dilan 1983: Wo Ai Ni, Ashel Eks JKT48 Ketagihan Main Film

Film
Jaga Privasi dan Kenyamanan Ji Chang Wook, Penjual Sate Tak Minta Foto Bareng dan Tanda Tangan

Jaga Privasi dan Kenyamanan Ji Chang Wook, Penjual Sate Tak Minta Foto Bareng dan Tanda Tangan

K-Wave
Sidharta Tata Ungkap Alasan Pilih Ratu Felisha sebagai Monster di Film Malam Pencabut Nyawa

Sidharta Tata Ungkap Alasan Pilih Ratu Felisha sebagai Monster di Film Malam Pencabut Nyawa

Film
Jenguk Epy Kusnandar, Karina Ranau Bungkam

Jenguk Epy Kusnandar, Karina Ranau Bungkam

Seleb
All-4-One Gelar Konser di Jakarta, Gaet Christian Bautista Jadi Openic Act

All-4-One Gelar Konser di Jakarta, Gaet Christian Bautista Jadi Openic Act

Musik
Bakal Tanggung Biaya Lahiran Mpok Alpa, Raffi Ahmad: Terserah Rumah Sakitnya Mau di Mana, yang Penting Sehat

Bakal Tanggung Biaya Lahiran Mpok Alpa, Raffi Ahmad: Terserah Rumah Sakitnya Mau di Mana, yang Penting Sehat

Seleb
Ada Adzam dan Bintang di Pernikahan Rizky Febian, Sikap Putri Delina Banjir Pujian

Ada Adzam dan Bintang di Pernikahan Rizky Febian, Sikap Putri Delina Banjir Pujian

Seleb
Lirik Lagu No Shade At Pitti, Lagu Baru dari The Chainsmokers

Lirik Lagu No Shade At Pitti, Lagu Baru dari The Chainsmokers

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com