Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arti Nama Anak Kedua Tasya Kamila dan Randi Bachtiar

Kompas.com - 04/01/2023, 15:01 WIB
Firda Janati,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kehidupan pasangan Tasya Kamila dan Randi Bachtiar semakin lengkap dengan kehadiran buah hati kedua.

Anak kedua Tasya Kamila dan Randi Bachtiar berjenis kelamin perempuan lahir pada Minggu (1/1/2023).

"Shafanina Wardhana Bachtiar. Shafa itu sebenarnya sama kayak nama aku. Jadi Shafa artinya murni, suci. Nina itu perempuan yang ramah dan anggun," kata Tasya Kamila saat ditemui di RSIA Brawawijaya, Jakarta Selatan, Rabu (4/1/2023).

Baca juga: Temani Tasya Kamila Melahirkan di Ruang Operasi, Randi: Kali Ini Berani Lihatnya

Dengan nama itu, Tasya dan Randi berharap putri mereka menjadi anak perempuan yang suci, ramah dan anggun.

"Wardhana Bachtiar nama dia (Randi Bachtiar), agak panjang memang," kata Tasya seraya tertawa.

Kelahiran anak kedua ini tidak menjadi kendala untuk Tasya karena selalu mendapat bantuan dari sang suami.

Baca juga: Selamat, Tasya Kamila Melahirkan Anak Kedua di Awal Tahun 2023

"Alhamdulillah senang banget sih ada Randi, ada partner aku yang bisa selalu membantu kalau ngurus anak," imbuhnya.

Tasya mengatakan suaminya sangat perhatian. Terutama setelah kelahiran anak kedua.

"Jadi enggak pengin aku juga terlalu capek, ngasi waktu untuk recovery juga," ujarnya.

Tasya Kamila melahirkan anak keduanya melalui operasi caesar metode eracs di RSIA Brawijaya Antasari, Jakarta Selatan.

Baca juga: Cerita Tasya Kamila LDR dengan Suami Saat Hamil, Rutin Video Call hingga Buat Timeline Melahirkan

Sebagai informasi, Tasya Kamila dan Randi Bachtiar resmi menikah pada 2018.

Anak pertama Tasya dan Randi, Arrasya Wardhana Bachtiar, lahir pada 13 Mei 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com