Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ulang Tahun ke-8 Pernikahan, Raffi Ahmad Ditinggal Nagita Slavina Nonton BLACKPINK di Korea

Kompas.com - 18/10/2022, 13:49 WIB
Revi C. Rantung,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Bersamaan dengan perayaan momen ulang tahun perkawinan yang ke-8 tahun, pembawa acara dan aktor Raffi Ahmad justru ditinggal istrinya, Nagita Slavina, ke Korea.

Nagita Slavina terbang ke Korea untuk menyaksikan konser BLACKPINK.

Diketahui, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina menikah pada 17 Oktober 2014.

Pada 17 Oktober 2022, usia pernikahan mereka genap delapan tahun.

Baca juga: Vindes Sport Kembali Digelar November 2022, Raffi Ahmad Lawan Desta

Raffi dan Nagita memang tidak merayakannya secara spesial. Justru Raffi memperbolehkan Nagita menyaksikan konser BLACKPINK di Korea.

"Bolehlah masa enggak boleh, biarin saja dia (Nagita Slavina) lagi nonton BLACKPINK," kata Raffi Ahmad di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (17/10/2022).

Menurut Raffi, tak melulu ulang tahun pernikahan harus dirayakan.

Baca juga: Dikenal Suka Menolong, Raffi Ahmad: Dulu Pernah Susah, Berharap Ditolong Orang

Yang terpenting bagi ayah dua anak ini adalah ia dan Nagita saling mendoakan.

"Kalau aku mah yang penting kitanya sama-sama saling berdoa ya buat kebaikan sama-sama," kata Raffi Ahmad.

"Namanya aniv kapan saja bisa dirayain. Aku yang penting doa saja," tambah Raffi.

Sebagai informasi, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina menikah pada Oktober 2014.

Dari pernikahannya, Raffi dan Nagita telah dikaruniai dua anak, yakni Rafthar dan Rayyanza alias Cipung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com