Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Karakter Anime dengan Ciri Khas Outfit Warna Hijau

Kompas.com - 17/10/2022, 16:00 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

Sumber cbr.com

KOMPAS.com - Setiap karakter anime memiliki ciri khas tersendiri agar mudah diingat oleh para otaku atau penyuka anime.

Ciri khas tersebut biasanya ditonjolkan dalam bentuk fisik maupun outfit atau pakaian yang dikenakan oleh tokoh anime itu sendiri. Bahkan, outfit yang digunakan tidak jarang memiliki warna atau model yang unik.

Dari sekian banyak outfit karakter anime, ada beberapa tokoh yang suka menggunakan pakaian warna hijau.

Penasaran siapa saja? Dilansir dari Cbr.com, Senin (12/9/2022), berikut daftar karakter anime yang mengenakan outfit warna hijau.

Baca juga: Ben Affleck dan J.Lo Tampil Serasi dengan Outfit Serba Hitam

1. Tanjiro Kamado (Demon Slayer)

Karakter Tanjiro Kamado di Demon Slayer.DOK. Twitter Karakter Tanjiro Kamado di Demon Slayer.

Tanjiro Kamado adalah karakter protagonis dalam anime Shounen Demon Slayer. Pembasmi iblis ini sudah mengenakan pakaian warna hijau sejak episode pertama Demon Slayer dirilis.

Tidak hanya hijau, pakaian Tanjiro juga dikombinasikan dengan warna hitam dengan pola kotak-kotak. Gaya berpakaiannya semakin unik dengan dilengkapi syal berwarna biru.

Namun, setelah diangkat menjadi pasukan pemburu iblis, Tanjiro mengenakan pakaian tersebut sebagai outer dari seragam hitamnya.

Baca juga: 5 Momen Seru Episode Perdana Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba Mugen Train Arc

2. Rock Lee (Naruto)

Outfit Rock Lee serba hijau.DOK. genk.mediacdn.vn Outfit Rock Lee serba hijau.

Rock Lee dikenal sebagai shinobi atau ninja yang andal menggunakan taijutsu atau gaya bertarung tinju mabuk di anime Naruto.

Teknik taijutsu tersebut, Rock Lee pelajari dari mentornya, yakni Might Guy. Dalam banyak hal, ia juga menjadikan sang guru sebagai inspirasi gaya rambut mangkuknya serta cara berpakaiannya.

Rock Lee selalu tampil mengenakan jumpsuit berwarna hijau cerah, dengan penghangat kaki warna oranye, dan sandal khas ninja Desa Daun.

Baca juga: Siapa yang Membunuh Naruto?

3. Roronoa Zoro (One Piece)

Outfit Roronoa Zoro - One Piece.

DOK. tierragamer.com Outfit Roronoa Zoro - One Piece.

Zoro memang tidak selalu menggunakan pakaian warna hijau sebagai ciri khasnya.

Namun tetap saja, dia terlihat sangat keren saat mengenakan satu set jubah hijau. Penampilan ini semakin keren dipadukan dengan rambut berwarna hijau cerahnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com