Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Balik Cerita Charlie Puth Pilih Jungkook sebagai Rekan Kolaborasi di "Left And Right"

Kompas.com - 08/10/2022, 06:17 WIB
Vincentius Mario,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Charlie Puth dan Jungkook BTS belum lama ini membuat kolaborasi apik lewat lagu "Left And Right".

Sejak dirilis hampir tiga bulan lalu, lagu tersebut telah meraih lebih dari 320 juta streaming dan 209 juta tayangan di YouTube.

Dalam wawancara eksklusif bersama Kompas.com di Singapura beberapa waktu lalu, Charlie Puth blak-blakan soal alasannya memilih Jungkook.

Baca juga: Ketika Charlie Puth Soroti Kemacetan Jakarta...

"Semua (member BTS) sangat bertalenta. Saya rasa saat itu masing-masing dari mereka punya proyek solo dan kebetulan Jungkook punya waktu luang. Tapi sekali lagi saya ingin sekali buat proyek bareng mereka," kata Charlie kepada Kompas.com.

Pelantun "Attention" itu menyebut Jungkook telah berhasil memberikan warna dalam lagu "Left And Right".

"Saya sangat senang dengan kolaborasi ini. Nilai yang ditambahkan Jungkook ke dalam lagu itu, seperti suara kami menjadi satu," lanjut Charlie.

Baca juga: Alasan Charlie Puth Menamai Album Terbarunya CHARLIE

Charlie Puth mengatakan, proses saat pembuatan "Left And Right" berjalan lancar meski keduanya tinggal di negara yang berbeda.

"Kami tidak berada di studio yang sama. Dia (Jung Kook) merekam studio di Korea Selatan dan dia kirim rekaman itu kepada saya," ujar Charlie.

"Itu memudahkan saya. Saya tinggal copy paste dan membuatnya dengan komputer dan itu hanya berlangsung beberapa jam," lanjutnya.

Penyanyi berusia 30 tahun itu berharap album terbarunya yang berjudul CHARLIE dapat diterima dengan baik.

Baca juga: Lirik Lagu Loser, Singel Baru dari Charlie Puth

"Saya ingin orang-orang Indonesia 'memakan' album ini. Mereka bisa mendengar album ini dan mereka bisa buat album sendiri. Itu tujuanku," ungkap Charlie.

"Saya tidak ingin dipuji karena sesuatu. Saya hanya ingin menginspirasi mereka. Karena itu akan menginspirasi saya juga," lanjutnya.

Sebagai informasi, CHARLIE merupakan album studio ketiga Charlie Puth yang berisi 12 lagu dan baru saja dirilis hari ini.

Album itu berfokus pada track berjudul "Loser", di mana beberapa lagu di dalamnya telah rilis dan langsung menuai perhatian para penikmat musik dunia.

Baca juga: Charlie Puth Rilis Single Charlie Be Quiet!

"Light Switch", "Left And Right" (ft. Jung Kook BTS), "Smells Like Me" dan "That's Hillarious" mengawali perilisan album dengan pencapaian yang cemerlang.

12 lagu dalam album CHARLIE kini bisa didengarkan di seluruh platform streaming musik. Sementara, video musiknya bisa dinikmati lewat kanal YouTube Charlie Puth.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com