Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rossa Akui Deg-degan Tampil Bareng Jim Brickman

Kompas.com - 01/09/2022, 17:59 WIB
Cynthia Lova,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Rossa mengaku deg-degan tampil bareng musisi Amerika Jim Brickman.

Pasalnya, Rossa adalah salah satu penggemar dari pelantun “The Gift” ini.

Kolaborasi mereka bakal terlihat dalam konser bertajuk Jim Brickman Live in Jakarta 2022 yang digelar pada Sabtu (3/9/2022) ini di Balai Sarbini Jakarta.

Baca juga: Henry Lau Duet dengan Rossa, Nyanyikan Terlalu Cinta

“Ya kebayang enggak sih aku dikasih kesempatan untuk nyanyi sama idolaku Jim Brickman,” ujar Rossa di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (1/9/2022).

“Jadi tadi pas aku ketemu orangnya (Jim Brickman) wah orangnya sangat humble. Aku juga ngerasa deg- degan banget ya, senang banget pastinya. Ya dia baik banget,” lanjut Rossa.

Rossa mengaku sempat ada kesulitan saat menyanyikan lagu-lagu Jim Brickman.

Baca juga: Fakta Henry Lau ke Indonesia, Bertemu Rossa hingga Makan Sate Padang

Sebab nada dasar lagu-lagu Jim Brickman sangat berbeda dengan nada suara Rossa.

Sehingga Rossa harus mengganti lagu lagu tersebut seperti nada suaranya.

“Ya mungkin nada dasarnya aku ubah ya sesuai dengan nada aku dan mas Jim-nya ini baik banget,” kata Rossa.

Baca juga: Henry Lau eks Super Junior ke Jakarta, Foto Bareng Prilly sampai Rossa

Rossa mengatakan, akan menyanyikan tiga lagu dalam konser Jim Brickman yakni lagu “The Gift,” “Valentine,” dan lagunya sendiri.

Dia berharap bisa bernyanyi dengan baik nantinya di konser tersebut.

“Aku bakal nyanyiin tigw lagu. Lagu favorit aku ‘Valentine”, ‘The Gift’ lagu dari Jim Brickman, dan ada lagu aku pribadi ya,” tutur Rossa.

Baca juga: Rossa Bakal Tampil Duet dengan Jim Brickman

Untuk menonton keseruan Jim Bickman dan Rossa ini Anda bisa membeli tiketnya melalui Tiket.com atau www.jimbrickmanjakarta.com.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com