Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

J-Hope Umumkan More sebagai Judul Lagu Utama Jack in The Box

Kompas.com - 28/06/2022, 11:14 WIB
Melvina Tionardus,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Sumber Billboard

KOMPAS.com - Selasa (28/6/2022) melalui Instagram pribadinya, J-Hope BTS mengumumkan "More" jadi judul lagu utama untuk album debut solonya, yaitu Jack in The Box.

Idol bernama asli Jung Ho Seok ini membagikan beberapa foto konsep dirinya yang mengenakan seperti topi badut hitam floppy, menatap ke kamera dengan flash terang dari tempat yang berbeda.

Judul singel tersebut juga dikonfirmasi dalam sebuah tit di akun Twitter BigHit.

Baca juga: Dukungan Member BTS untuk J-Hope yang Akan Merilis Album Solo Jack in The Box 

1st Single ‘MORE’ Track Release 2022.07.01. 1PM KST," tulis isi pengumuman.

J-Hope lalu membeberkan konsep seni untuk Jack in the Box, yaitu foto pandangan mata burung tentang dirinya yang berdiri di kotak teal, mengenakan setelan putih dan topi hitam yang sama saat dia menekan satu jari ke bibirnya.

2022 07/15 Open a Box,” tulisnya pada caption postingan tersebut, yang juga menyertakan empat foto lain yang berpose di dalam kotak berwarna cerah.

 Baca juga: J-Hope Segera Rilis Album Solo dan Bagikan Teaser Jack in The Box

Pra-rilis "More" akan diluncurkan pada 1 Juli kelak.

Jack In The Box, pertama kali diumumkan pada 26 Juni melalui sebuah postingan di Weverse.

Ia menggambarkan proyek tersebut sebagai representasi dari aspirasi J-Hope untuk memecahkan cetakan dan tumbuh lebih jauh.

J-Hope menjadi member pertama dari tujuh member BTS yang akan debut solo.

Tahun 2018, J-Hope pernah meluncurkan mixtape tujuh lagu bertajuk Hope World.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com