Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Erie Suzan dan Beniqno Rilis Single Janji Cinto

Kompas.com - 14/06/2022, 19:38 WIB
Revi C. Rantung,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dua penyanyi dangdut kenamaan Tanah Air, Erie Suzan dan Beniqno berkolaborasi merilis single terbaru yang berjudul “Janji Cinto” karya Roza'c Tanjung.

Bagi Erie Suzan, ini bukan kali pertama berkolaborasi dengan Beniqno.

Sebab, ia dan Beniqno sempat meng-cover lagu berbahasa Minang.

Lagu ini dirilis oleh Erie Suzan dan Beniqno di bawah naungan label musik Milana Musik Nusantara.

Baca juga: Berkarier Sejak 1992, Erie Suzan Akhirnya Rilis Album Baru

“Janji Cinto” ini berkisah tentang sejoli yang saling mencintai. Keduanya pun rela berkorban demi hidup bersama.

“Makna lagu ‘Janji Cinto’ ini menceritakan tentang kisah sepasang suami istri yang baru menikah, atau kisah tentang dua sejoli yang saling mencintai dan mereka akan berkorban apapun asalkan bisa hidup berdua dan bahagia," kata Beniqno dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Selasa (14/6/2022).

Sementara itu, Erie Suzan berharap single duetnya bersama Beniqno ini bisa diterima oleh publik.

“Semoga semuanya suka sama single terbaru aku bareng Beniqno ini dan banyak yang dengerin," ucap Erie Suzan.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Gerimis Melanda Hati dari Erie Suzan

Seperti diketahui, kolaborasi lagu tersebut terwujud lantaran Beniqno dan Erie Suzan merupakan sahabat.

Persahabatan Beniqno dan Erie Suzan sudah terjalin selama berpuluh-puluh tahun.

Sampai akhirnya, terbesit keinginan mereka berdua untuk membuat kolaborasi duet.

Single "Janji Cinto" ini sudah bisa didengar melalui platform musik digital.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Kertas Putih - Erie Suzan & Yus Yunus

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com