Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/06/2022, 22:28 WIB
Cynthia Lova,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar mengejutkan datang dari grup band Yovie & Nuno. Vokalis Pradikta Wicaksono atau yang lebih akrab disapa Dikta memutuskan untuk keluar.

Diketahui, Dikta sudah bergabung bersama Yovie & Nuno selama hampir 15 tahun.

Dikta mengumumkan kabar hengkangnya melalui sebuah video berdurasi 2 menit 50 detik yang diunggah di Instagram miliknya.

“Halo semua, saya Dikta. Per hari ini, tanggal 1 Juni 2022, saya mau memberitahukan bahwa saya tidak lagi menjadi member Yovie & Nuno,” kata Dikta, dikutip Kompas.com dari akun @dikta, Rabu (1/6/2022).

Baca juga: Awal Jadi Vokalis Yovie & Nuno, Dikta Merasa Tertekan

Dikta mengatakan, keputusan tersebut diambilnya dengan baik dan sesuai kesepakatan bersama-sama dengan personel Yovie & Nuno lainnya.

“Keputusan ini diambil secara bersama dan baik-baik. Kita sudah sepakat bahwa ini adalah keputusan yang terbaik untuk kita semua,” ujar Dikta.

Dikta tak lupa mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendukungnya selama berkarier bersama Yovie & Nuno. Termasuk, para personel dan tim manajemen.

Pria berusia 36 tahun ini mengatakan, ada banyak pengalaman dan cerita berharga selama bersama Yovie & Nuno hampir 15 tahun.

Baca juga: Rutinitas Keseharian Unik Dikta dan Jimbon, Sampai Dilirik Pembuat Animasi

Bahkan, Dikta sudah menganggap Yovie & Nuno adalah bagian dari keluarganya.

“Selama hampir 15 tahun saya di Yovie & Nuno, banyak sekali cerita dan pengalaman yang sangat berharga, yang nantinya akan saya ceritakan ke anak cucu saya kelak. Saya akan support Yovie & Nuno begitupun sebaliknya. Kita akan tetap jadi keluarga," kata Dikta.

Tak lupa, Dikta juga mengucapkan terima kasih untuk para penggemar Yovie & Nuno yang selama ini mendukung dari awal sampai saat ini.

Kemudian, Dikta berjanji akan tetap berkarya walau tak bersama Yovie & Nuno.

"Terima kasih juga untuk teman Yovie & Nuno, terima kasih energinya. Saya akan tetap berkarya dan bermusik dengan lagu-lagu saya. Dan saya yakin Yovie & Nuno dengan vokalis barunya dan lagu-lagu barunya akan jauh lebih hits dari sekarang," kata Dikta.

Baca juga: Dikta Sempat Merasa Jijik Jadi Penyanyi hingga Ungkap Hal Gila Penggemar

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Pradikta Wicaksono (@dikta)

Terakhir, Dikta mengatakan bahwa tak mudah untuk keluar dari Yovie & Nuno yang sudah dianggapnya seperti keluarga.

Namun, menurutnya, ini adalah keputusan yang terbaik. Dikta berjanji akan terus mendukung Yovie & Nuno dan membuka peluang untuk tampil satu panggung lagi.

"Mungkin ini enggak terlalu mudah buat saya karena Yovie & Nuno sudah menjadi keluarga saya sendiri. Tapi seperti yang tadi saya bilang, bahwa ini adalah keputusan terbaik. Kita akan tetap saling support dan mungkin kita akan bertemu di satu acara, dalam satu panggung yang sama. Sekali lagi terima kasih untuk semuanya,” tutur Dikta.

Baca juga: Ungkap Perlakuan Gila Penggemar, Dikta: Itu Paling Seram

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com