Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tri Suaka Jelaskan soal Video Parodi yang Dituding Ejek Andika Kangen Band

Kompas.com - 25/04/2022, 12:47 WIB
Revi C. Rantung,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Baru-baru ini, penyanyi Tri Suaka dan Zinidan Zidan menuai kritik dari netizen usai memparodikan lagu serta gaya bernyanyi Andika Kangen Band.

Andika Kangen Band juga merespons dengan melayangkan somasi terbuka kepada Tri Suaka dan Zinidin Zidan atas ulah mereka tersebut.

Namun, Tri Suaka akhirnya buka suara tentang beredarnya video parodi tersebut.

Penjelasan itu disampaikan oleh Tri Suaka saat dihubungi oleh Ian Kasela melalui sambungan telepon.

“Yang lagi ramai. Itu tuh video empat bulan yang lalu lah,” kata Tri Suaka, dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Ian Kasela, Senin (25/4/2022).

Baca juga: Parodikan Andika Kangen Band, Tri Suaka dan Zinidin Zidan Panen Hujatan dan Disomasi

Tri Suaka mengaku heran karena video tersebut menjadi ramai diperbincangkan lantaran sudah ada sejak beberapa bulan lalu.

Apalagi, video itu justru banyak menuai kritikan untuknya dan Zinidan Zidan.

“Enggak ada angin, enggak ada hujan tahu-tahu naik nih konten begini. Itu lagi live bang. Kami lagi challenge tuh ngikutin gaya penyanyi, salah satunya Bang Andika,” tutur Tri Suaka.

Tri Suaka berujar, memang tidak ada niatan untuk melecehkan sosok Andika Kangen Band.

Terlebih, menurutnya, Andika Kangen Band menjadi salah satu penyanyi senior ketimbang dirinya.

“Logika saja, Tri itu siapa mau nge-roasting begitu,“ ujar Tri Suaka menambahkan.

Baca juga: Andika Kangen Band Minta Tri Suaka dan Zinidin Zidan Meminta Maaf Terbuka 3 Hari Berturut

Kendati demikian, pelantun “Aku Bukan Jodohnya” ini ingin berpikiran positif atas masalah yang dihadapinya saat ini.

“Ya proses mau naik kelas lah, positif thinking saja,” ungkap Tri Suaka.

Sebelumnya, video Tri Suaka dan Zinidin Zidan saat memparodikan gaya bernyanyi Andika Kangen Band dan Rizal Armada menuai kritik tajam dari publik.

Namun, Tri Suaka dan Zidan telah menyampaikan permintaan maaf lewat akun Instagram mereka masing-masing.

Keduanya kompak mengatakan, sama sekali tidak berniat menyinggung dengan menirukan cara bernyanyi Andika Kangen Band maupun Rizal Armada.

Baca juga: Andika Kangen Band Layangkan Somasi kepada Tri Suaka dan Zinidin Zidan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com