Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Punya Riwayat PCOS, Fitri Tropica Cerita soal Hamil Anak Kedua

Kompas.com - 14/04/2022, 17:27 WIB
Melvina Tionardus,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Fitri Tropica memiliki riwayat mengalami PCOS.

PCOS (polycystic ovarian syndrome) adalah kondisi saat ovarium menghasilkan jumlah androgen yang tidak normal.

Untuk bisa hamil anak pertama, Fitri Tropica menceritakan ia harus melalui proses pengobatan terlebih dahulu.

Baca juga: Fitri Tropica Sempat Dilarikan ke IGD Jelang Melahirkan

"Waktu itu kita konsultasi ke dokter tiga bulanan. Begitu konsultasi, setelah lima tahun menunggu, alhamdulillah dapat (hamil)," kata Fitri Tropica dalam konferensi pers di RSIA Bina Medika, Bintaro, Rabu (13/4/2022).

Fitri Tropica menikah dengan Irvan Hanafi pada 2014.

Ia baru dikaruniai anak pertama tahun 2019.

Baca juga: Fitri Tropica Sengaja Pilih Melahirkan Anak Kedua di Tanggal 11

Kini presenter berusia 34 tahun itu sudah memiliki dua anak.

Fitri baru melahirkan seorang putri pada 11 April 2022 lalu yang dinamai Kamya Aisa Hanara.

Fitri merasa kehamilan keduanya adalah kejutan.

"Makanya yang kedua ini surprise, rencananya mau di awal tahun 2022 mulai konsultasi lagi. Kan Sada sudah disapih jadi mau nambah anak kedua mumpung masih ingat nih cara pegang anak pas Sada," ungkap Fitri.

Baca juga: Selamat, Fitri Tropica Melahirkan Anak Kedua

"Eh tapi ternyata sebelum treatment malah dikasih, alhamdulillah," sambungnya.

Kendati memiliki riwayat PCOS, Fitri mengaku selama kehamilan tidak merasakan ada pengaruh.

Sudah punya dua putri, Fitri merasa dua anak cukup.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com