Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengaku Korban Robot Trading DNA Pro, DJ Una Investasikan Uang Rp 1,3 Miliar

Kompas.com - 13/04/2022, 18:21 WIB
Revi C. Rantung,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Disjoki Putri Una Astari Thamrin atau biasa dikenal DJ Una membantah kabar bahwa dirinya menjadi brand ambassador hingga afiliator robot trading DNA Pro Akademi.

DJ Una justru mengaku korban dari DNA Pro. Sebab, terkena bujuk rayu dari Top Leader DNA Pro, Hoki Irjana.

Kuasa hukum DJ Una, Yafet Rissy, mengatakan kliennya sudah sempat mengiventasikan uang secara bertahap dengan total Rp 1,3 miliar.

Yafet mengungkapkan, DJ Una awalnya menginvestasikan uang senilai Rp 600 jutaan sampai akhirnya kembali menginvestasikan uang Rp 700 juta.

Baca juga: DJ Una Bantah Jadi Brand Ambassador dan Afiliator DNA Pro

“Jadi, di awal-awal memang mendapat dana yang saya katakan satu persen perhari, lalu berkembang. Sehingga itu bukan endorsement karena memang awal-awal seperti itu,” kata Yafet di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Selasa (12/4/2022).

Namun sayangnya, DJ Una disebut mengalami kerugian hingga Rp 700 juta dari total investasi.

“Total dana yang ditempatkan Mba Una, keluarga, dan temannya itu Rp 1,3 miliar. Yang berhasil kembali itu sekitar Rp 623 juta sekian,” ujar Yafet.

“Yang Rp 700 jutanya hilang,” kata Yafet lagi.

Sementara itu, DJ Una hanya bisa berharap agar uangnya bisa kembali. Apalagi, pihak DNA Pro pernah mengiming-imingi uang tersebut bakal dikembalikan.

“Mereka menjanjikan kalau dana itu nanti akan dikembalikan, bisa kembali. Tapi sampai saat ini enggak bisa,” ungkap Una.

Baca juga: Bukan Brand Ambassador dan Afiliator, DJ Una Mengaku Korban DNA Pro

Sebelumnya, pihak DJ Una membantah tentang kabar bahwa ia menjadi brand ambassador (BA) dan afiliator robot trading DNA Pro Akademi.

“Terkait dengan persoalan ilegal robot trading dari PT DNA Pro Akademi ini, Mbak Putri Una bukan merupakan BA (brand ambassador) PT DNA Pro,” ucap Yafet.

“Lalu, Putri Una juga bukan affiliator dari DNA Pro Akademi,” kata Yafet lagi.

Menurut Yafet, kliennya tersebut sebenarnya hanya diundang dalam acara gala dinner DNA Pro Akademi sebagai bintang tamu.

Diketahui, DJ Una juga dijadwalkan tampil dalam acara tersebut. Sayangnya acara tersebut batal tetapi Top Leader DNA Pro, Hoki Irjana mengatur ulang pertemuannya dengan Una.

Di sisi lain, DJ Una akan diperiksa Bareskrim terkait kasus ini pada 21 April 2022.

Baca juga: DJ Una Klaim Rugi Rp 700 Juta Imbas Terkena Tipu DNA Pro

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com