Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rizky Billar Jelaskan soal Leslar Metaverse, Katanya...

Kompas.com - 11/03/2022, 19:51 WIB
Vincentius Mario,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pesohor Rizky Billar dan Lesti Kejora mulai melebarkan sayap bisnis digitalnya ke ranah yang lebih luas.

Rizky Billar dan Lesti Kejora mulai fokus menggarap Leslar Metaverse.

Billar menyebut, Leslar Metaverse adalah platform yang diciptakan sebagai bagian dari mengikuti perkembangan zaman.

"Lelsar Metaverse adalah dunia digital yang akan kita bangun, kita bikin. Sebuah hal menarik, bisa dibilang di era digitalisasi," kata Rizky Billar saat ditemui di kawasan Pluit, Jakarta Utara, Jumat (11/3/2022).

Baca juga: Negoisasi Alot, Rizky Billar Lepas Sejumlah Saham Leslar Entertainment ke Rudy Salim

"Leslar Entertainment pun mengikuti hal itu. Bersyukur punya partner bisnis yang punya kapabilitas di bidangnya. Mudah-mudahan, Leslar Metaverse ini menarik pasar global, semoga," ujarnya melanjutkan.

Lebih jauh, Reza Wiratama sebagai CEO dan Elite Commander Leslar Metaverse menuturkan bahwa produk digital Leslar sedang fokus mengembangkan tiga hal.

"Leslar Metaverse itu digital futuristik. Kami akan membuat dunia futuristik. Yang kami kembangkan sekarang token, NFT, hingga Play to Earn," ujar Reza.

Reza menyebut, saat ini Leslar Metaverse sudah membuat token. Selanjutnya, akan diupayakan membangun NFT yang sudah berjalan 60 persen.

"Kami sedang dalam tahap perkembangan NFT, dan NFT sudah berjalan 60 persen. Ke depannya, NFT itu bisa juga digunakan untuk Play to Earn, memperluas market kami untuk ke market global," ungkap Reza.

Baca juga: Ketika Rizky Billar Gelisah Saat Ditanya soal Doni Salmanan...

Sementara itu, Rudy Salim sebagai Chairman menyebut bahwa token milik Leslar Metaverse memiliki perbedaan mendasar dibandingkan token milik artis lain.

"Beda dengan token artis lain, kami ingin membangun fundamental yang bekelanjutan, di mana kami akan membangun bisnis real Leslar Entertainment. Di antaranya toko retail, FnB, hiburan, dan juga ekosistem metaverse yang maju," ucap Rudy Salim

Nantinya, pengguna Leslar Metaverse dapat menggunakan avatarnya untuk berbagai aktivitas, seperti diskusi, bermain, bekerja atau berkompetisi.

Selain avatar dan alat transaksi, Leslar Metaverse juga menyediakan 8.888 NFT sebagai ikon yang bisa diperdagangkan atau dikoleksi oleh setiap anggotanya.

Baca juga: Kata Rizky Billar soal Doni Salmanan yang Terjerat Kasus Hukum...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com