Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Charly Van Houten Perkenalkan Electronic Dance Melayu bersama Nevvertale

Kompas.com - 07/12/2021, 17:28 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Musisi Charly Van Houten memperkenalkan genre baru lewat lagu "Rembulan" bersama duo DJ Nevvertale.

Jika sebelumnya EDM dikenal luas dengan Electronic Dance Music, vokalis grup Setia Band ini menjelaskan bahwa EDM dalam lagu "Rembulan" adalah Electronic Dance Melayu.

Istilah tersebut diambil oleh Charly karena mempertemukan genre musik EDM dengan root Melayu yang selama ini diusungnya.

Baca juga: Cerita 17 Tahun Pernikahan Charly van Houten, 2 Kali Digugat Cerai tapi Tetap Bertahan

"Kalau menurut Pak Rahayu (CEO NAGASWARA), bisa saja EDM untuk singel terbaru ini khusus diartikan ‘Electronic Dance Melayu’, karena kolaborasi duo DJ Neverrtale dengan Charly Van Houten," ucap Charly dalam keterangan pers tertulis, Selasa (7/12/2021).

Charly Van Houten sangat percaya lagu "Rembulan" bisa memperkaya musik di Indonesia.

Apalagi ini adalah kolaborasi pertamanya bersama dengan musik EDM.

Baca juga: 17 Tahun Menikah, Charly van Houten Tak Pernah Beri Istri Kado Pernikahan

"InsyaAllah karya lagu terbaru aku berkolaborasi dengan Neverrtale yang mengusung musik EDM menjadi karya masterpiece, karena aku di sini terbang dan bermetamorfosis dari pop Melayu ke pop EDM," ucap Charly.

Neverrtale merupakan duo DJ asal Bandung yang beranggotakan Muhammad Rizal Siddiq Al Tahiri dan Ritchie Rivaldy.

Mereka sudah memulai karier musiknya dari platform YouTube sebelum akhirnya bergabung dengan label rekaman NAGASWARA.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com