Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pernah Putus Cinta, Suga BTS Menyesali Sikapnya Dulu

Kompas.com - 18/06/2021, 16:32 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

Sumber Koreaboo

JAKARTA, KOMPAS.com- Salah satu rapper boy grup BTS, Suga pernah menceritakan tentang mantan kekasih dan penyesalannya dulu karena tak memperlakukannya dengan baik.

Saat itu Suga masih duduk di bangku SMP, dan surat berisi cerita cinta Suga ini dikirimkan lewat radio setelah mendapat tugas dari guru bahasa Korea di sekolahnya.

Dalam surat tersebut, Suga menceritakan awal kisah cintanya yang mungkin bisa dibilang masih cukup muda untuk menyebut apa yang dia rasakan itu jatuh cinta.

Tapi, itu adalah kenangan yang menyimpan perasaan dia sebenarnya dari apa yang menyakitkan hati.

Baca juga: Dulu Pernah Jadi Kurir Makanan, Sikap Suga BTS Buat Terharu Kurir India

Ketika mulai berpacaran, Suga merasa tidak cukup memberikan perhatian, dibanding saat mereka dulu berteman.

"Aku tidak memperhatikannya, dan dibandingkan dengan bagaimana hubungan kami ketika hanya berteman, ada perbedaan yang jelas. Hubungan kami menjadi canggung lebih dari apa pun," kata Suga dalam surat tersebut.

Akhirnya kekasihnya saat itu memilih untuk tetap berteman dan mengakhiri hubungan mereka. Ketika itu terjadi, Suga merasa ada bagian dalam dadanya yang hampa.

"Aku merasa dadaku hampa. Aku merasa sepi," ucapnya. 

Baca juga: Suga BTS Bicara soal Kesehatan Mental dan Cara Atasi Depresi

Setelah putus, pelantun "Daechwita" itu mulai merenungkan hubungan itu, dan dia belajar beberapa hal berharga.

Dia mengakhiri surat itu dengan meminta maaf dan berterima kasih kepada mantan pacarnya.

"Jika aku bisa kembali, aku akan memperlakukannya dengan lebih baik, dan aku tahu aku bisa berbuat lebih banyak untuknya," kata Suga.

"Aku akan mengatakan kepadanya bahwa aku mencintainya dan menyukainya dengan bangga. Memikirkan kembali hari-hari itu menyakitkan dan menyedihkan bagiku," imbuhnya.

Suga mengakhiri suratnya dengan permintaan maaf pada mantan kekasihnya, seandainya gadis itu mendengarnya.

Serta mengatakan terima kasih atas kenangan yang pernah mereka miliki dulu.

"Aku minta maaf memperlakukanmu seperti itu. Kamu pasti merasa begitu terluka saat aku bertingkah seperti itu," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com