Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Petra Sihombing Jadi Operator Studio Musik Sejak Usia 12 Tahun

Kompas.com - 12/11/2020, 18:46 WIB
Vincentius Mario,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Dilahirkan di keluarga musisi, penyanyi Petra Sihombing mengungkap awal kariernya yang ternyata telah dimulai sejak kecil.

Bahkan, di usianya yang baru menginjak 12, Petra Sihombing sudah bisa menjadi operator studio musik milik sang ayah, Franky Sihombing.

"Jadi gue tadinya kerja di studio itu jadi operator. Karena dia melihat 'nih anak bisa dan bagus operate studio'," ucap Petra Sihombing dikutip Kompas.com lewat kanal YouTube David Bayu Tube, Kamis (12/11/2020).

“Gue dibayar waktu itu satu shift, 6-7 jam, 300 ribu. Zaman itu gede sih, cuma kalau dia bayar operator dari luar kan mahal jadi dia bayar gue,” ujar Petra melanjutkan.

Meski masih sangat belia, pelantun "Mine" ini mengaku sangat menyukai pekerjaan operator musik tersebut.

“Usia gue waktu itu masih 12. Tetapi gue enggak pernah merasa kayak kerja karena gue suka banget. Gue merasa ada serunya aja,” tutur Petra Sihombing.

Baca juga: Petra Sihombing Ungkap Makna Khusus di Balik Angka 23, Ternyata...

Dengan nada kelakar, vokalis Naif, David Bayu mengungkap kalau Petra Sihombing telah dieksploitasi.

“Wah bokapnya pekerjakan anak di bawah umur,” ujar David Bayu disambut tawa Petra.

Petra Sihombing lantas mengaku banyak mendapat pelajaran saat bekerja jadi operator studio musik tersebut.

Produser lagu terkenal “Rehat” milik Kunto Aji ini juga membagikan cerita perjalanan musiknya dari awal.

“Gue mulai bikin lagu umur 13, cari label 15, baru dapet label diumur 17 tahun dan rilis album. Gue punya album di umur 17,” ucap Petra Sihombing.

Baca juga: Kerjakan Album Baru, Petra Sihombing Tak Terhalang Pandemi Covid-19

Namun, Petra Sihombing mengungkapkan, saat ingin memulai debut album pertamanya sempat terkendala biaya.

Kemudian, tidak ada perusahaan label mayor yang mau menerimanya.

Oleh karenanya, Petra Sihombing memutuskan untuk mengedarkan albumnya secara Indie.

Saat itu, sang ayah sampai harus menjual mobil untuk membiayai album pertamanya tersebut.

Dari penjualan Indie, Petra Sihombing akhirnya dilamar oleh sebuah label dan tampil di beberapa program musik di televisi.

Lagu dan penampilan Petra Sihombing lantas selalu disukai pecinta musik Indonesia hingga saat ini.

Baca juga: Petra Sihombing: Bokap Jual Mobilnya demi Album Gue

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Ulasan Dokumenter The Beatles: Let It Be, Kontras Bisu Yoko Ono dan Menonjolnya Paul McCartney

Ulasan Dokumenter The Beatles: Let It Be, Kontras Bisu Yoko Ono dan Menonjolnya Paul McCartney

Musik
Ji Chang Wook Bocorkan Proyek Akting Mendatang Usai Welcome to Samdal-ri

Ji Chang Wook Bocorkan Proyek Akting Mendatang Usai Welcome to Samdal-ri

K-Wave
Pulang Fansign di Jakarta, Ji Chang Wook Pamer Foto di Warung Sate

Pulang Fansign di Jakarta, Ji Chang Wook Pamer Foto di Warung Sate

K-Wave
Ada Berapa Episode Demon Slayer Musim Keempat Hashira Training Arc?

Ada Berapa Episode Demon Slayer Musim Keempat Hashira Training Arc?

Entertainment
Makan Mi dan Nasi Goreng, Ji Chang Wook Tak akan Lupa Sambutan Fans Indonesia

Makan Mi dan Nasi Goreng, Ji Chang Wook Tak akan Lupa Sambutan Fans Indonesia

K-Wave
Ke Bali dan Labuan Bajo Sebelum Fansign, Ji Chang Wook: Bisakah Saya Kembali ke Sana?

Ke Bali dan Labuan Bajo Sebelum Fansign, Ji Chang Wook: Bisakah Saya Kembali ke Sana?

K-Wave
Cerita Chris Pine Gagal Bintangi Serial The O.C gara-gara Jerawat

Cerita Chris Pine Gagal Bintangi Serial The O.C gara-gara Jerawat

Film
Midnight Romance In Hagwon Tayang Perdana dengan Rating Kuat

Midnight Romance In Hagwon Tayang Perdana dengan Rating Kuat

K-Wave
Fansign Ji Chang Wook di Jakarta, Ada yang Pakai Kerudung Pengantin

Fansign Ji Chang Wook di Jakarta, Ada yang Pakai Kerudung Pengantin

K-Wave
5 Momen Penting Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok di Episode 9 dan 10 Lovely Runner

5 Momen Penting Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok di Episode 9 dan 10 Lovely Runner

K-Wave
Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Seleb
Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Film
Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Film
Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Musik
Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com