Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Drama dan Film Korea Terbaru Tayang di Viu Oktober 2020

Kompas.com - 14/10/2020, 12:00 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Layanan streaming Viu menghadirkan ragam tontonan baru untuk menemani pelanggan setianya selama Oktober 2020.

Dari siaran pers yang diterima Kompas.com, Rabu (14/10/2020), ada enam drama dan film hingga variety show yang sudah dipersiapkan oleh Viu.

Kisah para hantu di sekolah, perjuangan dua bersaudara meraih impian, penentang sistem peradilan yang bobrok, hingga variety show yang paling dinanti para penggemar setia akan membuat Oktober Anda berwarna.

Baca juga: Tak Kalah Seru, 5 Drama Korea Ini Usung Cerita Korea Utara dan Korea Selatan

1. My Annoying Brother

Penggemar boy group EXO tentunya tak asing lagi dengan D.O.

D.O. tampil memukau dalam My Annoying Brother yang mengisahkan perjalanan hidup dua bersaudara.

Penghuni penjara, Go Doo Sik (Jo Jung Suk) berhasil meyakinkan para penegak hukum untuk mendapatkan vonis bebas bersyarat.

Ia beralasan ingin merawat Go Doo Young (D.O), atlet judo yang kehilangan penglihatan akibat cedera saat bertanding.

Doo Sik dan Doo Young adalah saudara tiri yang sudah tidak bertemu selama 15 tahun.

Baca juga: Sinopsis Drama Korea Full House, Kisah Kawin Kontrak Rain dan Song Hye Kyo

Aksi kocak dan mengharukan dari kedua saudara ini akan membuat penonton terhanyut dalam hubungan yang diwarnai benci dan cinta tanpa kehadiran orang tua.

Doo Sik memiliki impian untuk membantu Doo Young memenangkan emas dalam Paralimpiade.

Namun, usaha ini terganjal setelah ia menyadari ada kanker ganas yang menggerogoti tubuhnya.

Mampukah Doo sik mewujudkan impian besar Doo Young?

Film ini akan dirilis di Viu pada 24 Oktober 2020.

Baca juga: 6 Drama Korea Seru di Viu, Bisa Jadi Teman Berakhir Pekan

2. Delayed Justice

Park Tae Yong (Kwon Sang Woo) memiliki kisah hidup yang tidak biasa.

Setelah lulus SMA, Tae Yong tidak langsung masuk universitas untuk menjadi seorang pengacara publik.

Tae Yong justru menemukan jalan lain menuju ke ssna.

Sementara itu, Park Sam Soo (Bae Seong Woo) adalah seorang reporter dengan bakat menulis dan insting investigasi luar biasa.

Baca juga: Dibintangi Jun Ji Hyun dan Ju Ji Hoon, Drama Korea Jirisan Tayang Perdana di iQIYI

Sam Soo mampu menemukan berita yang diabaikan oleh reporter lain.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com