Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bertemu Bambang Soesatyo, Ari Lasso Dihadiahi Senjata dan Jam Tangan Mewah

Kompas.com - 24/09/2020, 13:21 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Ari Lasso mendapat hadiah khusus saat bertemu Ketua MPR RI Bambang Soesatyo atau yang karib disapa Bamsoet.

Saat bertemu di tempat latihan menembak, Ari Lasso mendapat hadiah berupa senjata dan jam tangan mewah.

Senjata api berjenis P22 Walther memang sudah dijanjikan Bamsoet sejak lama.

Oleh sebab itu, Ari Lasso sangat senang karena Bamsoet menepati janjinya.

"Ini bos, dia yang ingin memenuhi janji. Pria yang memenuhi janji adalah pria yang penuh integritas apalagi ini seorang Mr. BS." kata Ari Lasso seperti dikutip Kompas.com dari YouTube-nya, Kamis (24/9/2020). 

Baca juga: 4 Hari Dirawat karena Backpain Kambuh, Ari Lasso Diperbolehkan Pulang

Raut bahagia langsung terlihat dari wajah Ari Lasso ketika Bamsoet membuka sebuah tas berisi P22 Walther.

Meski sudah diberikan kepadanya, Ari Lasso tetap menjelaskan, senjata itu hanya akan digunakan untuk latihan menembak.

"P22 Walther. Ari Lasso punya ini bukan untuk apa-apa, tapi buat latihan menenangkan diri. Nanti tetap akan kita titip di penitipan," katanya.

Dalam video tersebut, mantan vokalis band Dewa 19 ini juga memamerkan kemampuannya dalam membidik sasaran. 

Baca juga: Backpain Kambuh, Ari Lasso Dirawat di Rumah Sakit

Ari Lasso ternyata cukup lihai dalam hal menembak sasaran.

"Memang dari kecil senang senjata dan cukup lumayan nembaknya. Tapi sudah lama enggak latihan," katanya.

Sementara, jam tangan mewah yang diberikan adalah jam tangan Grand Seiko dengan seri langka.

"Ini di Jakarta cuma 2 orang yang pakai, Ari Lasso dan Bamsoet," ucap petugas yang membawakan jam. 

Baca juga: Polosnya Nina Mpok Alpa Tak Tahu Ari Lasso Seorang Musisi

Ari Lasso hanya bisa mengucapkan terima kasih karena Bamsoet sudah menepati janjinya dan memberikan hadiah kepadanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com