Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Colin Trevorrow Sebut Jurassic World: Camp Cretaceous Masih Berhubungan dengan Film Lainnya

Kompas.com - 14/09/2020, 16:59 WIB
Ady Prawira Riandi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara sekaligus produser Colin Trevorrow menyebutkan serial Jurassic World: Camp Cretaceous masih memiliki hubungan dengan film-film Jurassic World lainnya.

Awalnya Colin dan tim menceritakan kisah di masa yang sama seperti film Jurassic World pertama (2015).

Baca juga: Sinopsis Jurassic World Camp Cretaceous, Tayang pekan depan di Netflix

Namun seiring berjalannya waktu, proses penulisan pun semakin berkembang sehingga serialnya menemukan jalan ceritanya sendiri.

"Serial ini menemukan jalan untuk berada berdampingan dengan latar kisah utamanya, dan bahkan memengaruhinya," kata Colin Trevorrow dalam konferensi pers online, Senin (14/9/2020).

Baca juga: Jeff Goldblum Ungkap Protokol Kesehatan Syuting Jurassic World 3 Sebanyak 109 Lembar

Colin Trevorrow juga membuka luas diskusi bagi penulis yang ingin mengetahui jalan cerita Jurassic World: Dominion yang tengah dikerjakannya.

Menurutnya, hal itu sangat efektif untuk mengembangkan imajinasi penulis serialnya dalam membuat ceritanya.

Baca juga: Sinopsis Film Jurassic World, Aksi Chris Pratt Taklukan Dinosaurus

"Ini membuat mereka bisa sedikit lebih ambisius dan menulis sebuah serial yang dikembangkan dari masa depan film serinya," kata Colin.

Jurassic World: Camp Cretaceous merupakan sebuah serial animasi tentang petualangan anak-anak remaja bersama dinosaurus.

Baca juga: Profil Chris Pratt, Bintang Film Jurassic World dan Guardians of the Galaxy

Serial dari DreamWorks Animation ini sudah bisa dinikmati di layanan streaming Netflix per hari ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com