Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Film Gemini Man, Will Smith Punya Kembaran Mematikan

Kompas.com - 10/09/2020, 08:30 WIB
Dira Vanessa Djendri,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Gemini Man merupakan film action-thriller asal Amerika garapan sutradara Ang Lee yang rilis pada 2019.

Dibintangi Will Smith, Mary Elizabeth Winstead, Clive Owen, dan Benedict Wong, Gemini Man dijadwalkan akan tayang di Amazon Prime Video mulai 18 September 2020.

Film ini mengikuti kisah Henry Brogan (Will Smith), pria 51 tahun mantan penembak jitu di angkatan laut.

Baca juga: Sinopsis Film The Sea of Trees, Kisah Dua Pria Terjebak di Hutan Aokigahara

Kini ia bekerja sebagai pembunuh bayaran untuk Badan Intelejen Pertahanan (DIA) dan sedang dikirim dalam misi membunuh teroris di kereta.

Anehnya, pihak lain juga mengirimkan pembunuh bayaran yang sangat mirip dengannya.

Mulai dari kekuatan, skill, hingga penampilan fisiknya sangat serupa dengan Brogan.

Baca juga: Sinopsis The Boys Season 2, Tayang 4 September di Amazon Prime Video

Bedanya, sang kloningan bernama Junior (juga diperankan oleh Will Smith) ini muncul dengan wajah yang lebih muda.

Junior berniat menghabisi Brogan walaupun Brogan tidak tahu apa alasannya.

Berbagai pertarungan menegangkan pun dimulai dari sini.

Baca juga: Sinopsis Film Chemical Hearts, Pesona dan Misteri Grace Town, Segera di Amazon Prime Video

Berpengalaman bukan berarti bisa memenangkan segalanya, Brogan justru tertatih-tatih menghindari Junior.

Setiap gerak-gerik Brogan selalu berhasil diantisipasi oleh Junior.

Apalagi memang keduanya memiliki gaya mengendarai motor dan kemampuan bela diri yang nyaris sama.

Baca juga: Sinopsis Black Butterfly, Kisah Seorang Penulis dan Orang Asing

Bahkan kemampuan Junior mengendalikan senjata pun terbilang nyaris sempurna, sama seperti Brogan.

Siapa sebenarnya sosok Junior ini? Berhasilkah Brogan melawan anak muda yang terus memburunya?

Saksikan kisah selanjutnya dalam film Gemini Man yang akan tayang mulai 18 September 2020 di Amazon Prime Video.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com