Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganindra Bimo dan Andrea Dian: Kami ke Mana-mana Naik Angkutan Umum

Kompas.com - 28/05/2020, 16:41 WIB
Rintan Puspita Sari,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan selebritas Andrea Dian dan Ganindra Bimo mengaku tak memiliki kendaraan pribadi dan memilih untuk menggunakan kendaraan umum untuk sehari-hari.

Namun, alasan pasangan yang menikah pada 2013 itu tak memiliki kendaraan pribadi bukan karena tidak memiliki uang.

Baca juga: Ganindra Bimo Pernah Dikucilkan Karyawan Restoran Saat Istrinya Positif Covid-19

Pengakuan Ganindra dan Andrea itu terucap ketika berbincang dengan Rizky Kinos dan Nycta Gina di kanal YouTube KinosGina "AndreaBimo- Lagi Program Punya Anak, Malah Harus di Karantina".

Awalnya, mereka membahas tentang ruang kebugaran atau gym di rumah Andrea dan Bimo.

"Itu (ruang olahraga) tercetus dari ketidakmampuan gue beli mobil. Jadi enggak punya mobil, ya sudahlah diisi aja garasinya sama alat-alat gym," ujar Ganindra seperti dikutip Kompas.com, Kamis (28/5/2020).

Baca juga: Cerita Ganindra Bimo Awalnya Remehkan Corona, Dikucilkan, hingga Dukungan untuk Istri

Namun, Kinos dan Gina tak lantas percaya dengan pengakuan Ganindra itu.

"Bohong banget, enggak percaya gue," kata Kinos.

Andrea kemudian menjelaskan, mereka memang lebih sering menggunakan kendaraan umum untuk kegiatan sehari-hari.

Baca juga: Cerita Ganindra Bimo Kalut Saat Nyaris Kehilangan Andrea Dian

"Kami ke mana-mana naik mobil umum, angkutan umum," ucap Andrea.

Bimo akhirnya menjelaskan alasannya tak mau mengendarai kendaraan pribadi.

"Gue enggak sabaran kalau nyetir, gue kan emosian. (Jadi) enggak usahlah (nyetir), mending naik taksi atau taksi online aja," jelas Bimo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com