Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiket Konser Kunto Aji Ludes Terjual Kurang dari 60 Menit

Kompas.com - 30/11/2019, 07:11 WIB
Novianti Setuningsih

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Merayakan satu tahun dirilisnya album Mantra Mantra, penyanyi Kunto Aji akan menggelar konser bertajuk “Mantra Mantra LIVE ++”, pada 18 Desember 2018.

Dihelat di Hall Basket Senayan, Komplek Gelora Bung Karno, Jakarta, Kunto Aji menjanjikan konser yang istimewa dan berbeda.

Kunto Aji menjelaskan, salah satu yang akan membuat konser ini istimewa adalah perpaduan antara visual dan musik yang berpatokan pada esensi dari album Mantra Mantra, yaitu tentang isu kesehatan mental.

Baca juga: Mantra Mantra Kunto Aji Dinobatkan sebagai Album Terbaik AMI Awards 2019

“Saya menyiapkan beberapa kejutan untuk konser ini. Pesan-pesan yang ada di album Mantra Mantra dipertebal baik itu secara visual dan musiknya, sehingga efek musik terapinya lebih berasa,” ungkap Kunto Aji sebagaimana dikutip dari Antaranews, Jumat (29/11/2019).

Untuk tiket, JUNI Concert selaku penyelenggara menyiapkan sebanyak 3.000 tiket.

Namun, antusiasme masyarakat yang tinggi terhadap konser "Mantra-Mantra LIVE++” membuat tiket ludes terjual hanya dalam kurun waktu kurang dari 60 menit.

Pihak JUNI Concert pun memastikan tidak ada penjualan tiket on the spot.

Keputusan ini diambil agar antara Kunto Aji dan penonton konser bisa lebih intim.

Baca juga: Hindia Sebut Kunto Aji adalah Sosok di Balik Menari dengan Bayangan

“Secara kapasitas venue, kuota tiket yang dijual merupakan jumlah maksimal untuk bisa menikmati pertunjukan musik. Baik kami atau Kunto Aji, ingin memberikan pengalaman menyenangkan menonton konser,” ujar Barlian Yoga, dari JUNI Concert.

Album Mantra Mantra milik Kunto Aji diketahui baru saja memenangi penghargaan sebagai Album Terbaik di ajang Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2019.

Kemenangan Kunto Aji bukan hal yang mengejutkan. Sebab, album tersebut menjadi karya yang banyak diperbincangkan sepanjang tahun ini.

Mantra Mantra dianggap berhasil memotret dan membangkitkan kesadaran akan topik mengenai kesehatan mental lewat lagu-lagu seperti "Rehat" hingga "Pilu Membiru".

Baca juga: Mantra Mantra Kunto Aji Dinobatkan sebagai Album Terbaik AMI Awards 2019

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com