Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komentari Novia, 3 Juri Indonesian Idol Ini Malah Bawakan Black Dog Milik Led Zeppelin

Kompas.com - 18/11/2019, 22:51 WIB
Revi C. Rantung,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tampil serba hitam bak seorang lady rocker, Novia Bachmid, tampil penuh percaya diri di panggung Spektakuler Show Indonesian Idol X yang digelar di Studio MNC Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (18/11/2019) malam.

Novia membawakan lagu "Black Dog" milik band rock legendaris Led Zeppelin. 

Dari pantauan Kompas.com, Novia begitu fasih membawakan lagu tersebut. Bahkan dia sukses membuat para juri terkesima dengan penampilannya.

Seusai Novia tampil, Anang Hermansyah, Judika, dan Ari Lasso malah unjuk gigi menyanyikan lagu ‘Black Dog’.

Anang yang berkomentar tentang suara Novia, malah ditantang oleh host Daniel Mananta menyanyikan lagu tersebut.

Baca juga: Buka Spektakuler Indonesian Idol X, Agsesia, Mirabeth dan Lyodra Pukau Juri

 

“Anang bisa enggak (nyanyi lagu Black Dog)?” kata Daniel Mananta.

"Aku tidak bisa, Judika lebih bisa," jawab Anang, tetapi ia kemudian menyanyikan "Black Dog".

Penonton pun memberi tepuk tangan meriah untuk Anang Hermasyah.

Baca juga: Final Showcase Indonesian Idol X yang Penuh Perdebatan

Tidak berhenti di situ, lantas Anang meminta Judika dan Ari Lasso untuk bernyanyi.

“Aku pengin dengar Lasso, nggak afdol dia enggak nyanyi,” kata Anang Usai bernyanyi.

Dan benar saja, Judika dan Ari Lasso langsung menjawab tantangan Anang Hermansyah.

Baca juga: 15 Kontestan Indonesian Idol X Maju ke Babak Spektakuler, Ada Favoritmu?

 

Lagi-lagi penonton langsung bertepuk tangan riuh mendengar tiga juri menyanyikan lagi "Black Dog" dari Led Zeppelin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com