Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menambah Lantai Bangunan Rumah ke Atas, Bagaimana Tahapannya?

Kompas.com - 09/04/2022, 14:16 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketika sebuah rumah tidak bisa lagi menambah ruang ke samping, menambah lantai bangunan ke atas atau meningkatkan rumah menjadi solusi.

Namun, menambah lantai bangunan rumah ke atas cukup rumit dan perlu pertimbangan yang matang.

Jika kamu ingin menambah lantai bangunan rumah ke atas, terdapat beberapa tahapan yang perlu diketahui dan diperhatikan.

Baca juga: 7 Cara Mudah Membuat Rumah Tampak Mewah

Dikutip dari akun Instagram @gravelindonesia, Sabtu (9/4/2022), berikut ini lima tahapan yang perlu diperhatikan saat ingin menambah lantai bangunan rumah ke atas.

Ilustrasi membangun rumahSHUTTERSTOCK/Freedom Studio Ilustrasi membangun rumah
Periksa struktur bangunan eksisting

Sebelum menambah lantai ke atas kamu harus mengecek kekuatan struktur rumah, seperti pondasi, kolom, dan balok.

Saat ingin membangun lantai rumah ke bagian atas, pastikan terlebih dahulu apakah pondasi yang dimiliki sudah kuat atau belum karena beban bangunan pasti akan bertambah.

Perkuat struktur eksisting

Jika struktur yang ada sekarang tidak sanggup menahan beban yang ada di atasnya, lakukan perkuatan struktur.

Baca juga: 5 Hal Penting yang Perlu Dipertimbangkan Saat Merenovasi Rumah

Kamu bisa memperbesar dan memperdalam pondasi, memperbesar kolom bangunan, dan juga mengecor balok yang baru.

Rencanakan ruangan di atasnya

Karena struktur bangunan di atasnya akan mengikuti struktur di bagian bawah, kamu harus menyesuaikan denah atau layout ruangan dengan struktur eksisting.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com