Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Kenaikan UKT, Unsoed: Rata-rata Kenaikan UKT Tidak Signifikan

Kompas.com - 27/05/2024, 10:27 WIB
Sania Mashabi,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Juru bicara Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Mite Setiansah mengatakan, rata-rata kenaikan uang kuliah tunggal (UKT) di Unsoed sebenarnya tidak terlalu signifikan.

Menurut Mite, rata-rata UKT calon mahasiswa baru tahun 2024 di Unsoed adalah Rp 4,5 juta, sementara tahun lalu sebesar Rp 3,8 juta.

"Rata-rata UKT calon mahasiswa baru tahun 2024 adalah Rp 4,5 juta. Tidak terlalu jauh dari rata-rata besaran UKT tahun lalu yaitu Rp 3,8 juta. Jadi, naiknya hanya 18 persen," kata Mite dikutip dari laman resmi Unsoed, Jumat (24/5/2024).

Baca juga: Berbeda, Kampus Muhammadiyah Ini Bisa Bayar UKT Pakai Hasil Bumi

Mite mengatakan, hingga Senin (20/5/2024) sore, jumlah calon mahasiswa baru Unsoed yang sudah registrasi mencapai 2.412 orang.

Angka itu setara juga dengan 97,9 persen dari seluruh calon mahasiswa yang diterima melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).

"Hanya 2,1 persen yang belum mendaftar. Jumlah tersebut sangat rendah dibandingkan tahun lalu, mereka yang tidak mendaftar ulang mencapai 15 persen," ujarnya.

Unsoed, kata Mite, melalui para pimpinan fakultas juga telah proaktif, menelusuri mereka yang belum registrasi, baik melalui orangtua atau sekolah.

Hal itu dilakukan untuk memastikan tidak ada kendala dalam registrasi, baik karena faktor teknis maupun faktor lainnya, termasuk biaya.

“Jika ada calon mahasiswa yang betul-betul terkendala namun sungguh-sungguh ingin kuliah, pimpinan berkomitmen akan mencarikan jalan keluar," pungkas Mite.

Baca juga: Kemendikbud: 38 Mahasiswa Baru Unri Dapat Keringanan UKT

Demi mengakomodir yang belum registrasi, Unsoed juga sudah memperpanjang batas waktu registrasi dari Senin (20/5/2024), diperpanjang hingga Rabu (22/5/2024) pukul 11.00 WIB.

Adapun sampai saat ini Unsoed belum merilis lagi berapa jumlah terbaru calon mahasiswa baru yang melakukan registrasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com