Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hoaks dan Misinformasi Seputar Bendera Merah Putih di Media Sosial

Kompas.com - 20/07/2022, 14:19 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

KOMPAS.com - Muncul di media sosial sejumlah narasi tidak benar atau hoaks tentang munculnya bendera Merah Putih Indonesia dalam beberapa event international, mulai dari konser musik sampai ajang Formula 1.

Narasi tersebut muncul mengingat bendera Indonesia identik dan hampir mirip dengan bendera Monako dan Polandia.

Tim Cek Fakta Kompas.com pun telah menelusuri sejumlah informasi seputar hoaks yang berkaitan dengan bendera Indonesia, berikut di antaranya:

Konser Scorpion

Beredar sebuah klaim di media sosial bahwa bendera Indonesia dibentangkan oleh penonton saat konser band Scorpion di Polandia.

Video tersebut dikaitkan dengan perjalanan luar negeri Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Ukraina dan Rusia. Dalam narasinya bendera Indonesia berkibar di konser band Scorpion berkat Jokowi.

Berdasarkan hasil penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, bendera yang dibentangkan pada konser tersebut merupakan bendera Polandia bukan Indonesia.

Baca juga: [HOAKS] Bendera Indonesia Berkibar di Konser Scorpion

Tangkapan layar unggahan di sebuah akun Facebook, 2 Juli 2022, soal video diklaim sebagai bendera Indonesia di konser Scorpio yang sebenarnya merupakan bendera Polandia.akun Facebook Tangkapan layar unggahan di sebuah akun Facebook, 2 Juli 2022, soal video diklaim sebagai bendera Indonesia di konser Scorpio yang sebenarnya merupakan bendera Polandia.

Warna bendera Polandia dan bendera Indonesia memang mirip, yakni merah putih. Hanya saja, jika dikibarkan, bendera Polandia memiliki bagian putih di atas dan merah di bawah.

Posisi pembentangan bendera secara horisontal oleh penonton konser membuat posisi bawah dan atas tidak lagi kentara. Diketahui video itu diambil ketika konser tur Scorpion di Polandia pada 28 Mei 2022.

Video tersebut pun tidak berkaitan dengan kunjungan Jokowi ke Ukraina dan Rusia, karena konser Scorpion di Polandia dilakukan satu bulan sebelum kunjungan Jokowi ke dua negara yang sedang berkonflik itu.

Jokowi tiba di Ukraina pada Rabu 29 Juni 2022 dan tiba di Rusia pada Kamis 30 Juni 2022.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fakta Vaksin AstraZeneca: Efektivitas, Keamanan, dan Penggunaan di Indonesia

Fakta Vaksin AstraZeneca: Efektivitas, Keamanan, dan Penggunaan di Indonesia

Data dan Fakta
Pemberantasan Wabah Cacar, dari Teknik Kuno hingga Penemuan Vaksin

Pemberantasan Wabah Cacar, dari Teknik Kuno hingga Penemuan Vaksin

Sejarah dan Fakta
Berbagai Manipulasi Video Figur Publik Promosikan Judi 'Online'

Berbagai Manipulasi Video Figur Publik Promosikan Judi "Online"

Hoaks atau Fakta
Peristiwa Cimanggis 1998, Upaya Reformasi dan Menumbangkan Orde Baru

Peristiwa Cimanggis 1998, Upaya Reformasi dan Menumbangkan Orde Baru

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

Hoaks atau Fakta
Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

Hoaks atau Fakta
Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut 'Symphony No. 9'

Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut "Symphony No. 9"

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

Hoaks atau Fakta
Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com