Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil BWF World Tour Finals: Jojo Kalahkan Kunlavut 2 Gim Langsung

Kompas.com - 13/12/2023, 21:34 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jonatan Christie berhasil mengalahkan Kunlavut Vitidsarn pada pertandingan pertama Grup B BWF World Tour Finals, Rabu (13/12/2023).

Pemain tunggal putra Indonesia tersebut berhasil menyudahi perlawanan Kunlavut dalam permainan dua gim langsung 21-18, 21-8 dengan total durasi permainan 46 menit di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, Hangzhou, China.

Dengan kemenangan ini Jojo, berhasil menambah keunggulan head to head atas Kunlavut menjadi 5-3 dari 8 kali pertemuan.

Memulai gim pertama, Jonatan bisa mengatasi perlawanan tunggal putra asal Thailand, hal ini berdampak pada keunggulan dirinya 7-6.

Jual beli serangan yang dikeluarkan oleh kedua pemain berlangsung hingga interval gim pertama, juara French Open 2023 tersebut unggul 11-10 atas Kunlavut.

Kedua pebulu tangkis lalu saling bertukar poin hingga Jojo masuk ke game point dengan unggul tipis 20-18 atas Vitidsarn.

Pengembalian bola yang buruk oleh Kunlavut menutup gim pertama untuk keunggulan Jojo 21-18 dengan durasi permainan 25 menit.

Baca juga: Hasil BWF World Tour Finals: Ginting Menang Comeback atas Naraoka

Memulai gim kedua, sang juara Asian Games 2018 berhasil unggul 3-2 atas Kunlavut.

Persaingan ketat kedua pemain terus berlangsung, Kunlavut yang sudah kalah di gim pertama menunjukkan perlawanan bagi Jojo.

Atlet berusia 22 tahun tersebut berhasil memperkecil ketertinggalan 6-7 dari Jonatan.

Jonatan tampil solid dalam menyerang dan bertahan, dia pun berhasil unggul di interval kedua dengan kedudukan 11-6 dengan durasi 13 menit.

Baca juga: Hasil BWF World Tour Finals 2023: Gregoria Kalah dari Tai Tzu Ying, Belum Pecah Telur

Selepas interval kedua Jojo kian nyaman dalam mengendalikan jalannya permainan.

Jojo berhasil menjauh dengan kedudukan 16-7 atas Kunlavut pasca interval kedua.

Unggul jauh sejak interval kedua, Jojo kian bermain lepas atas tunggal putra Thailand tersebut, atlet dari PB. Tangkas Specs ini berhasil unggul 19-8.

Jonatan mengunci kemenangan pada pertandingan pertama tersebut usai memenangi gim kedua dengan kedudukan 21-8.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com