Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal dan Daftar Wakil Indonesia pada Korea Open 2023

Kompas.com - 16/07/2023, 14:00 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Para atlet bulu tangkis Indonesia akan kembali menjalani turnamen BWF yang kali ini bertajuk Korea Open 2023.

Korea Open 2023 akan membuka rangkaian turnamen BWF World Tour setelah jeda pertengahan tahun selama kurang lebih tiga pekan.

Jadwal Korea Open 2023 akan berlangsung mulai dari Selasa (18/7/2023) hingga Minggu (23/7/2023).

Pada turnamen berlevel Super 500 ini, Indonesia mengirimkan sembilan wakil.

Mereka akan berjuang di Korea Open 2023 untuk mendulang poin dalam mengejar kualifikasi menuju Olimpiade Paris 2024.

Baca juga: Undian Korea Open 2023: Jalan Terjal 2 Tunggal Putri Indonesia, Ditunggu Jagoan Tuan Rumah

Satu-satunya nomor yang tidak ada wakil dari Indonesia adalah sektor ganda putri.

Adapun nomor "paling irit" adalah tunggal putra, yang hanya mengirimkan satu kontestan, yaitu Chico Aura Dwi Wardoyo.

Sementara itu, dari nomor ganda campuran, tim pelatnas absen mengirim pemain.

Namun, dua pasangan andalan PB Djarum, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, dipastikan ikut berlaga.

Baca juga: Korea Open 2023: Juara di Taiwan Bikin Chico Optimistis Raih Gelar di Negeri Ginseng

Adapun pada sektor tunggal putri dan ganda putra, Indonesia mengirim sejumlah andalannya.

Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani akan mencoba peruntungan mereka di Negeri Ginseng itu.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto selanjutnya juga akan kembali mengulang dan memperbaiki capaian prestasi mereka di Korea Open 2023 setelah tahun lalu menjadi runner-up.

"Saya dan Rian berharap bisa melebihi pencapaian tahun lalu, kami bisa keluar sebagai runner -up. Tidak mudah, tetapi Insya Allah kami akan berikan yang terbaik, step by step," ucap Fajar.

Baca juga: Korea Open 2023, Misi Penebusan Fajar/Rian

Fajar/Rian akan ditemani tiga kompatriot mereka, di antaranya Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich YY Rambitan, dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.   (Nestri Y, Delia Mustikasari)

Jadwal Korea Open 2023:

Selasa (18/7/2023): 08.00 WIB - Babak Kualifikasi | 14.00 WIB - Babak 32 Besar (Ganda Putra dan Ganda Putri)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Indonesia Open 2024, Pemanasan Zheng/Huang Menuju Olimpiade

Indonesia Open 2024, Pemanasan Zheng/Huang Menuju Olimpiade

Badminton
Malut United Sambut Dua Personel Tambahan, Salah Satunya Juara Liga 1

Malut United Sambut Dua Personel Tambahan, Salah Satunya Juara Liga 1

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Jiang/Wei Keluar Sebagai Juara Ganda Campuran dalam 31 Menit

Hasil Indonesia Open 2024: Jiang/Wei Keluar Sebagai Juara Ganda Campuran dalam 31 Menit

Badminton
Pernah Memperkuat Persik, Pemain Filipina Siap Kalahkan Indonesia

Pernah Memperkuat Persik, Pemain Filipina Siap Kalahkan Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia vs Filipina: Pemain Lawan Waspadai Tekanan Suporter di SUGBK

Indonesia vs Filipina: Pemain Lawan Waspadai Tekanan Suporter di SUGBK

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Final Indonesia Open 2024, Mulai 12.00 WIB

Link Live Streaming Final Indonesia Open 2024, Mulai 12.00 WIB

Badminton
Target Rezaldi Hehanussa Usai Bawa Persib dan Persija Juara

Target Rezaldi Hehanussa Usai Bawa Persib dan Persija Juara

Liga Indonesia
Hasil Meksiko Vs Brasil: Tarian Samba Pereira, Endrick Ciptakan Drama

Hasil Meksiko Vs Brasil: Tarian Samba Pereira, Endrick Ciptakan Drama

Internasional
Argentina Vs Ekuador: Peran Tak Biasa untuk Messi

Argentina Vs Ekuador: Peran Tak Biasa untuk Messi

Internasional
PSM Makassar Persiapkan Tim untuk Hadapi Tiga Ajang

PSM Makassar Persiapkan Tim untuk Hadapi Tiga Ajang

Liga Indonesia
Nomor Keramat Timnas Italia Kembali ke Putra Roma, Restu dari Totti

Nomor Keramat Timnas Italia Kembali ke Putra Roma, Restu dari Totti

Internasional
5 Favorit Juara Euro 2024 Versi Mourinho, Tak Yakin Italia Juara Lagi

5 Favorit Juara Euro 2024 Versi Mourinho, Tak Yakin Italia Juara Lagi

Internasional
Timnas Indonesia Vs Filipina: Tanpa Jordi Amat, Ada Calvin Verdonk

Timnas Indonesia Vs Filipina: Tanpa Jordi Amat, Ada Calvin Verdonk

Timnas Indonesia
Jadwal Final Indonesia Open 2024: Dominasi China, Tuan Rumah Tanpa Wakil

Jadwal Final Indonesia Open 2024: Dominasi China, Tuan Rumah Tanpa Wakil

Badminton
Pelatih Filipina Nilai Timnas Indonesia Kian Dekati Level Jepang dan Korsel

Pelatih Filipina Nilai Timnas Indonesia Kian Dekati Level Jepang dan Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com