Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apriyani/Fadia Mundur, Ini 3 Wakil di Indonesia Chinese Taipei Open 2022

Kompas.com - 18/07/2022, 21:47 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber PBSI

KOMPAS.com - Indonesia hanya berkekuatan tiga pemain di Chinese Taipei Open 2022 setelah beberapa wakil ditarik mundur oleh PBSI.

Tiga pemain tersebut adalah Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay (tunggal putra), Christian Adinata (tunggal putra), dan Komang Ayu Cahya Dewi (tunggal putri).

Ketiganya dikabarkan sudah berada di negara tuan rumah turnamen sejak Jumat (15/7/2022) usai menempuh perjalanan dari Jakarta.

Dari tiga pemain di atas, hanya Ikhsan Leonardo Rumbay saja yang masuk main draw alias langsung tampil di babak 32 besar.

Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay dijadwalkan menghadapi wakil tuan rumah yang menjadi unggulan kedua Chinese Taipei Open 2022, Wang Tzu Wei.

Baca juga: Daftar Wakil Indonesia yang Mundur dari Chinese Taipei Open 2022, Ada Apriyani/Fadia dan Leo/Daniel

Sementara itu, Christian Adinata dan Komang Ayu Cahya Dewi harus merangkak dari babak kualifikasi.

Christian Adinata diadang oleh tunggal putra tuan rumah Chen Chi Ting pada round pertama kualifikasi.

Jika menang, Christian Adinata akan menghadapi pemenang duel Enrico Asuncion (Amerika Serikat) vs Korakit Laotrakul (Thailand) pada round kedua.

Christian Adinata berhak melaju ke main draw apabila berhasil melewati dua rintangan di babak kualifikasi tersebut.

Adapun Komang Ayu Cahya Dewi sejatinya berstatus pemain cadangan, tetapi dia masuk babak kualifikasi karena ada tunggal putri yang mundur.

Baca juga: Alasan Leo/Daniel dan Apriyani/Fadia Mundur dari Chinese Taipei Open 2022

Jalan Komang Ayu Cahya Dewi menuju babak utama Chinese Taipei Open 2022 tidak seterjal Christian Adinata.

Tunggal putri 19 tahun tersebut hanya akan melakoni satu laga di babak kualifikasi, yakni melawan Keyura Mopati (India).

12 wakil Indonesia mundur

Indonesia sebetulnya memiliki banyak wakil di Chinese Taipei Open 2022. Namun, kekuatan Merah Putih berkurang usai 12 pemain ditarik mundur oleh PBSI.

PBSI tidak mau mengambil risiko karena ada pemain yang mengalami gangguan kesehatan setelah tampil di turnamen sebelumnya (Singapore Open 2022).

Baca juga: Apriyani/Fadia Tak Akan Tampil di Chinese Taipei Open 2022

"Kita juga menarik semua pemain dari Taipei yang sempat tampil di Singapore Open. Karena ada pemain dan pelatih yang sakit," ungkap Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky, dikutip dari rilis resmi PBSI, Senin (18/7/2022).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com