Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Open 2021: Menang dan ke 16 Besar, Marcus/Kevin Keluhkan Jadwal

Kompas.com - 23/11/2021, 14:38 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Laporan Langsung Jurnalis Kompas.com Farahdilla Puspa dari Nusa Dua, Bali

KOMPAS.com - Ganda putra peringkat satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, berhasil mengamankan tiket ke babak kedua atau 16 besar Indonesia Open 2021. 

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menyingkirkan wakil Jepang, Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi, pada babak pertama di Bali International Convention Centre, Selasa (23/11/2021). 

Marcus/Kevin menang setelah menjalani pertandingan tiga gim dengan skor 12-21, 21-18, dan 21-15 dalam tempo permainan 65 menit. 

Pasangan yang dijuluki Minions itu mengucap syukur bisa menyelesaikan pertandingan hari pertama dengan kemenangan. 

Baca juga: Tuntaskan Perlawanan 1 Jam Wakil Jepang, Marcus/Kevin ke 16 Besar Indonesia Open

Meski demikian, Marcus dan Kevin sama-sama mengeluhkan jadwal yang diberikan BWF (Federasi Bulu Tangkis Dunia). 

Pasalnya, Marcus/Kevin hanya mendapat istirahat satu hari usai bertanding di final Indonesia Masters 2021 pada Minggu (21/11/2021). 

Diakui Kevin Sanjaya Sukamuljo, hal itu sangat memengaruhi kondisi fisiknya dan Marcus Fernaldi Gideon. 

"Pertama yang pasti kami bersyukur bisa melewati hari ini," kata Kevin Sanjaya Sukamuljo kepada awak media usai pertandingan. 

"Saya rasa BWF agak memperlakukan kami seperti robot. Kami baru selesai bertanding hari Minggu." 

"Mentang-mentang kami unggulan pertama harus main hari Selasa. Saya rasa kurang fair."

"Kami tidak ada waktu istirahat sama sekali. Waktu satu hari benar-benar tidak cukup. Apalagi, setelah final yang sangat intens. Itu pastinya memengaruhi fisik," ucap Kevin. 

Baca juga: Kunjungi Pura Uluwatu Jelang Indonesia Open, Sindhu Nikmati Pertunjukan Tari Kecak

Marcus Fernaldi Gideon yang sempat mengikuti acara kunjungan ke Pura Uluwatu, Senin (22/11/2021), pun mengaku tidak tahu kalau dirinya dan Kevin akan bertanding hari ini. 

Pemain berusia 30 tahun itu mengatakan bahwa biasanya jika bertanding hingga final, mereka akan menjalani babak pertama event berikutnya pada hari Rabu. 

"Saya pikir Senin free dan Selasa tidak bermain. Hari Senin malamnya, jadwal keluar dan ternyata mainnya hari ini," kata Marcus. 

"Biasanya tidak seperti itu. Baru di sini saja. Bertanding di final hari Minggu, Selasa-nya sudah main," ucap Marcus Fernaldi Gideon. 

Pada babak kedua atau 16 besar Indonesia Open 2021, Marcus/Kevin akan menghadapi Choi Sol-gyu/Kim Won-ho (Korea Selatan). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com