Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Piala Uber 2020: Siti/Ribka Menang, Indonesia Selangkah Lagi ke Perempat Final

Kompas.com - 11/10/2021, 18:07 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia selangkah lagi melaju ke perempat final usai menumbangkan Perancis 4-1 pada laga kedua Grup A Piala Uber 2020. 

Kepastian itu diraih setelah Siti Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto mengalahkan Marie Batomene/Delphine Delrue. 

Bertanding di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Senin (11/10/2021), Siti/Ribka menang dengan skor 23-21 dan 22-20. 

Dengan kemenangan Siti/Ribka, Indonesia mengakhiri laga kontra Perancis dengan skor 4-1. 

Indonesia kini hanya tinggal menanti hasil antara Jepang dan Jerman. Kemenangan Jepang juga akan memastikan laju Indonesia ke perempat final. 

Baca juga: Link Live Streaming Piala Thomas 2020: Indonesia Vs Thailand Pukul 18.30 WIB

Jalannya pertandingan Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Marie Batomene/Delphine Delrue

Siti/Ribka memimpin lima angka pada awal gim pertama dengan keunggulan 7-2. Meski demikian, pasangan Perancis sempat memberikan tekanan saat berhasil mengikis jarak menjadi 7-10. 

Namun, Siti/Ribka berhasil mempertahankan keunggulan menjadi 11-8 pada interval gim pertama. 

Setelah jeda, pertandingan antara kedua pasangan tampak lebih rapat. Batomene/Delrue terus membayangi Siti/Ribka pada kedudukan 10-11 dan 11-12. 

Siti/Ribka sempat unggul 17-13, sebelum akhirnya pasangan Perancis menyamakan kedudukan 17-17 setelah pukulan Ribka jatuh di luar lapangan. 

Smes keras Delphine Delrue di depan net membuatnya dan Marie Batomene unggul untuk pertama kalinya dalam kedudukan 18-17. 

Momen itu menjadi kunci Perancis hingga bisa mencapai game point lebih dulu dengan skor 20-17. Namun, Siti/Ribka terus melakukan perlawanan dan memaksa terjadinya deuce 20-20.

Bola pengembalian Siti yang menyangkut membuat Perancis kembali unggul 21-20, tetapi bola net silang cantik yang dilepaskan Ribka lagi-lagi menghasilkan deuce 21-21. 

Baca juga: Hasil Piala Uber 2020 - Nandini Berjuang Mati-matian, Indonesia Vs Perancis 3-1

Siti dan Ribka akhirnya berhasil mengamankan gim pertama dengan kemenangan 23-21. 

Pada gim kedua, giliran Siti/Ribka yang terus tertinggal dari pasangan Perancis. Setelah skor 4-4, Siti/Ribka baru bisa menyamakan kedudukan lagi pada poin 8-8. 

Indonesia berbalik unggul 9-8, sebelum pasangan Perancis kembali menempel ketat usai pukulan Ribka menyangkut di net. 

Akan tetapi, dua smes beruntun mengantarkan Siti dan Ribka unggul 11-9 pada interval gim. 

Kedua pasangan masih terus menampilkan permainan intens setelah interval. Siti/Ribka dan Batomene/Delrue kerap meraih poin sama dalam kedudukan 13-13, 14-14, 16-16, 17-17, dan 18-18. 

Sempat terjadi deuce pada kedudukan 20-20, tetapi Siti/Ribka berhasil menuntaskan tugasnya dengan sempurna dan mengakhiri gim kedua dengan kemenangan 22-20. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Liga Indonesia
Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Liga Indonesia
Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Badminton
Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

Sports
Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Badminton
PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

Liga Indonesia
Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Badminton
Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com