Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Greysia Polii Masuk Daftar Atlet Dunia yang Paling Banyak Dibicarakan di Twitter

Kompas.com - 11/08/2021, 10:44 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Greysia Polii menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang masuk dalam daftar atlet dunia paling banyak dibicarakan di Twitter selama perhelatan Olimpiade Tokyo 2020.

Greysia Polii sukses mencuri perhatian dunia setelah berhasil merebut medali emas di Olimpiade Tokyo 2020 bersama pasangan duetnya, Apriyani Rahayu.

Medali emas Olimpiade Tokyo 2020 ini menjadi hadiah manis bagi kisah perjuangan Greysia yang bangkit dari keterpurukan.

Kiprah Greysia sempat ternodai saat tersangkut skandal di Olimpiade London 2012.

Kala itu, Greysia Polii didiskualifikasi karena dituding sengaja mengalah saat bertanding pada fase grup.

Baca juga: Butuh Istirahat Usai Olimpiade Tokyo 2021, Novak Djokovic Mundur dari Turnamen di AS

Insiden itu sempat membuat Greysia mempertimbangkan untuk pensiun dini.

Pemenang medali emas Asian Games 2014 itu kembali diuji ketika pasangan tandingnya, Nitya Krishinda Maheswari, mengalami cedera serius pada 2016.

Terbawa bayang-bayang kegagalan menembus semifinal Olimpiade Rio 2016, pemain berdarah Minahasa itu kembali berencana gantung raket.

Untungnya, ambisi Greysia untuk meraih prestasi di Olimpiade kembali menyala setelah menemukan harapan baru saat dipasangkan dengan Apriyani.

Baca juga: Detik-detik Greysia/Apriyani Rebut Emas Olimpiade Tokyo, dari Raket Bengkok hingga Adu Teriakan

Kegigihan Greysia pun terbayarkan dengan raihan medali emas Olimpiade, prestasi paling tinggi bagi para atlet bulu tangkis.

Kisah inspiratif Greysia tampaknya telah membuatnya menjadi salah satu primadona pada Olimpiade Tokyo 2020.

Twitter mencatat bahwa Greysia adalah atlet kelima yang paling banyak dibicarakan di seluruh dunia sepanjang Olimpiade Tokyo 2020.

Greysia sendiri menjadi satu-satunya atlet Indonesia yang masuk ke dalam daftar tersebut.

Pemain yang hari ini genap berusia 34 tahun itu bersanding bersama atlet-atlet berprestasi juga inspiratif dari negara lain.

Sementara itu, di Indonesia, nama Greysia dan Apriyani pun tak kalah banyak dibicarakan.

Baca juga: Olimpiade Tokyo 2020, PM Jepang Berterima Kasih

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com