Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Siaran Langsung Badminton Olimpiade Tokyo 2020, Marcus/Kevin Berlaga

Kompas.com - 26/07/2021, 06:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Olympic

KOMPAS.com - Babak penyisihan grup bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020 berlanjut hari ini, Senin (26/7/2021) di Musashino Forest Sport Plaza.

Empat wakil Indonesia dijadwalkan turun gelanggang pada hari ini. Mereka tersebar di tiga nomor berbeda, yakni ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran.

Keempatnya adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Praveen/Melati yang paling pertama bermain. Mereka akan meladeni kekuatan wakil tuan rumah Yuta Watanabe/Arisa Higashino pada laga ketiga Grup C.

Pada dua pertandingan sebelumnya, Praveen/Melati yang menempati unggulan keempat Olimpiade Tokyo itu selalu bisa meraih kemenangan.

Baca juga: Komentar Candra Wijaya Soal Tekanan yang Dihadapi Marcus/Kevin di Olimpiade Tokyo

Praveen/Melati menang tiga gim atas wakil Australia Simon Wing Hang Leung/Gronya Somerville dengan skor 20-22, 21-17, 21-13, pada pertandingan perdana.

Lalu, pada laga berikutnya, pasangan ganda campuran peringkat keempat dunia itu mengalahkan Mtahias Christensen/Alexandra Boje (Denmark) dua gim langsung 24-22, 21-19.

Dua kemenangan beruntun itu sudah memastikan Praveen/Melati lolos ke babak perempat final ganda campuran cabor bulu tangkis Olimpiade Tokyo.

Namun, Praveen/Melati tetap wajib menang demi melaju dengan status juara Grup C.

Setelah Praveen/Melati, giliran Marcus/Kevin yang beraksi. The Minions bakal melakoni laga kedua mereka di penyisihan Grup A.

Baca juga: Kata-kata Pertama Marcus/Kevin Usai Debut Manis di Olimpiade

Lawan yang akan mereka hadapi adalah pasangan ganda putra India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India).

Marcus/Kevin sudah mengemas satu kemenangan pada laga perdana. Mereka membungkam pasangan Inggris Ben Lane/Sean Vendy dengan skor 21-15, 21-11.

Kemenangan wajib kembali dapat Marcus/Kevin pada duel vs wakil India demi mendapatkan jatah tiket perempat final.

Selanjutnya, di sektor ganda putri, Greysia/Apriyani akan bertanding melawan Chloe Birch/Lauren Smith (Inggris) pada laga kedua penyisihan Grup A.

Sama seperti Marcus/Kevin, Greysia/Apriyani juga wajib mengemas kemenangan pada laga tersebut jika ingin melaju ke fase gugur.

Baca juga: Hasil Olimpiade Tokyo 2020 - Bekuk Wakil Inggris, Marcus/Kevin Lakoni Debut Sempurna

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Liga Lain
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Badminton
Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com