Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Spain Masters 2021: Derbi Merah Putih, 2 Tiket Semifinal Aman

Kompas.com - 21/05/2021, 05:10 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jadwal Spain Masters 2021 hari ini, Jumat (21/5/2021), menyajikan partai perempat final.

Seluruh rangkaian laga perempat final Spain Masters 2021 akan berlangsung di Palacio de Deportes Carolina Marin, mulai pukul 12.00 waktu setempat atau 17.00 WIB.

Sebanyak 2 tiket semifinal sudah digenggam Indonesia menyusul Derbi Merah Putih yang tercipta di sektor ganda putra dan ganda putri.

Di nomor ganda putra, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani akan berhadapan dengan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Baca juga: Spain Masters 2021, Chico dan Putri Lolos ke Perempat Final

Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani melaju ke babak 8 besar usai mengalahkan unggulan kedelapan asal Belanda, Ruben Jille/Ties van der Lecq, dengan skor 22-20, 21-15.

Sementara itu, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menyudahi perlawanan Matthew Clare/Ethan Van Leeuwen (Inggris) dua gim langsung 21-13, 21-16.

Adapun Derbi Merah Putih di nomor ganda putri mempertemukan Nita Violina Marwah/Putri Syaikah dan Yulfira Barkah/Febby Valencia Dwijayanti Gani.

Di sisi lain, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan akan bersua pasangan ganda putra unggulan pertama asal Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Begitu juga dengan pasangan ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Serena Kani yang harus bersua unggulan teratas.

Mereka ditantang Niclas Nohr/Amalie Magelund (Denmark) yang diunggulkan di tempat kedua.

Adapun Shesar Hiren Rhustavito yang merupakan unggulan pertama tunggal putra bentrok dengan wakil Malaysia, Cheam June Wei.

Baca juga: Spain Masters 2021, Kata Shesar dan Chico Usai Lolos ke 16 Besar

Ini merupakan pertemuan kedua antara Shesar dan Cheam June Wei. Bentrokan pertama keduanya terjadi empat tahun silam, tepatnya di ajang Indonesia International Challenge 2017.

Kala itu, Shesar Hiren Rhustavito menang dua gim langsung 21-13, 21-7. 

Berikut jadwal wakil Indonesia di perempat final Spain Masters 2021:

Lapangan 1

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com