Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Rekomendasi Ras Anjing Ramah Anak, Cocok Jadi Peliharaan Keluarga

Kompas.com - 30/04/2024, 15:30 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Anjing adalah salah satu hewan peliharaan populer. Mereka memiliki penampilannya yang menarik, setia dan penuh kasih sayang, serta cukup cerdas untuk dilatih.

Jika Anda mencari peliharaan yang bisa menjadi teman yang menyenangkan di rumah, anjing bisa jadi pilihan terbaik. Mereka mudah bergaul dan ramah terhadap anak-anak.

Anjing juga memiliki banyak jenis atau ras yang bisa Anda pelihara sesuai dengan kebutuhan dan kondisi rumah.

Baca juga: Penelitian Ungkap Memelihara Anjing Bantu Pikiran Fokus dan Rileks


Jika Anda memiliki keluarga dengan anak-anak di rumah, rekomendasi ras anjing ramah anak berikut ini mungkin bisa menjadi pertimbangan.

1. Boxer

Dilansir dari laman The Spruce Pets, anjing Boxer dikenal suka bermain dan tidak cukup ramah ketika disandingkan dengan anak-anak sebagai teman bermain.

Ras boxer adalah anjing yang lincah, aktif, dan memiliki kepribadian konyol, sehingga cocok dipelihara oleh keluarga yang memiliki anak-anak.

2. Labrador retriever

Labrador retriever adalah anjing keluarga yang setia. Mereka ramah, lembut, sangat cerdas, dan mampu berteman baik dengan anak-anak atau hewan lain di rumah.

Karakter anjing labrador retriever yang santai merupakan nilai tambah yang besar bagi keluarga dengan anak kecil di rumah.

Baca juga: 10 Ras Anjing Pendamping yang Cocok Dipelihara di Usia Tua

3. Golden retriever

Kepribadian anjing golden retriever sangat mirip dengan labrador retriever, yakni lembut, santai, toleran, dan tidak agresif.

Mereka adalah ras anjing yang ceria dan cerdas, sehingga bisa menjadi teman yang baik bagi anak-anak dan keluarga di rumah.

4. Pudel

Pudel termasuk anjing peliharaan populer berukuran kecil. Mereka sangat cerdas serta memiliki temperamen yang baik dan penyayang.

Mereka memiliki tingkat energi yang tinggi, sehingga sangat cocok untuk diajak bermain bersama anak-anak.

Baca juga: 5 Tips Sederhana untuk Merawat Anjing Pudel Kesayangan Anda

5. Bichon frise

Anjing bichon frise memiliki kepribadian yang penuh kasih sayang, lembut, dan memiliki tingkat energi yang tinggi.

Ukuran mereka yang kecil, membuat ras ini termasuk anjing yang ramah anak. Mereka tidak terlihat intimidatif atau menakutkan bagi anak kecil.

6. Buldog

Buldog disebut sebagai salah satu ras anjing yang bisa menjadi teman baik bagi anak-anak, menurut American Kennel Club.

Mereka adalah anjing, ramah, berani, dan setia yang senang menghabiskan waktu bersama keluarganya.

Baca juga: Anjing dan Kucing Bisa Tularkan Bakteri Mematikan, Membuat Manusia Kebal Antibiotik

7. Pug

Pug termasuk jenis anjing yang mudah beradaptasi dengan semua situasi, dan bisa menjadi teman yang baik untuk keluarga yang memiliki anak-anak.

Anjing ini suka bermain, termasuk bermain dengan anak-anak. Mereka termasuk ras berenergi rendah, sehingga ideal untuk keluarga yang mencari anjing pangkuan.

8. Irish setter

Irish setter adalah ras yang penuh semangat, memiliki sifat manis yang ramah terhadap anak-anak dan anjing lain, sehingga sangat cocok menjadi peliharaan keluarga.

Mereka mudah dilatih dan sangat cocok untuk keluarga yang aktif, karena Irish setter suka menghabiskan waktu di luar ruangan.

Baca juga: 7 Rekomendasi Ras Anjing Tanpa Bulu yang Cocok Dipelihara

9. Brussels griffon

Brussels griffon adalah ras anjing yang ramah, cerdas, dan aktif. Ukurannya yang cukup kecil menjadikannya teman peliharaan yang baik untuk anak-anak.

Anjing ini suka bermain serta berjalan-jalan dengan pemiliknya. Sehingga, Anda perlu menyediakan cukup waktu untuk menemani mereka.

10. Newfoundland

Ras anjing Newfoundland dikenal karena kecerdasan, kesetiaan, dan sikap lembutnya. Mereka bisa menjadi teman peliharaan yang baik dan ramah bagi anak-anak.

Newfoundland termasuk ras yang aktif dan mudah dilatih. Mereka membutuhkan olahraga ringan agar tetap bahagia dan sehat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Jelang Puncak Haji, Bus Shalawat Sementara Setop Layani Jemaah

Jelang Puncak Haji, Bus Shalawat Sementara Setop Layani Jemaah

Tren
Bikin Ilmuwan Bingung, Ini 13 Misteri Alam Semesta yang Belum Terpecahkan

Bikin Ilmuwan Bingung, Ini 13 Misteri Alam Semesta yang Belum Terpecahkan

Tren
Mungkinkah 'Psywar' Penonton Pengaruhi Hasil Akhir Pertandingan Sepak Bola?

Mungkinkah "Psywar" Penonton Pengaruhi Hasil Akhir Pertandingan Sepak Bola?

Tren
Asal-usul Nama Borneo, Sebutan Lain dari Pulau Kalimantan

Asal-usul Nama Borneo, Sebutan Lain dari Pulau Kalimantan

Tren
Jokowi Beri Izin Tambang, NU Gercep Bikin PT tapi Muhammadiyah Emoh Tergesa-gesa

Jokowi Beri Izin Tambang, NU Gercep Bikin PT tapi Muhammadiyah Emoh Tergesa-gesa

Tren
Kronologi Bos Rental Mobil Asal Jakarta Dikeroyok Warga hingga Tewas di Pati

Kronologi Bos Rental Mobil Asal Jakarta Dikeroyok Warga hingga Tewas di Pati

Tren
Nilai Tes Ulang Rekrutmen BUMN Lebih Rendah dari yang Pertama, Masih Berpeluang Lolos?

Nilai Tes Ulang Rekrutmen BUMN Lebih Rendah dari yang Pertama, Masih Berpeluang Lolos?

Tren
Pemerintah Tetapkan Idul Adha 1445 H Jatuh pada Senin 17 Juni 2024

Pemerintah Tetapkan Idul Adha 1445 H Jatuh pada Senin 17 Juni 2024

Tren
Teka-teki Penguntitan Jampidsus yang Belum Terjawab dan Kemunculan Drone di Atas Gedung Kejagung

Teka-teki Penguntitan Jampidsus yang Belum Terjawab dan Kemunculan Drone di Atas Gedung Kejagung

Tren
Viral Video Sekuriti Plaza Indonesia Disebut Pukuli Anjing Penjaga, Ini Kata Pengelola dan Polisi

Viral Video Sekuriti Plaza Indonesia Disebut Pukuli Anjing Penjaga, Ini Kata Pengelola dan Polisi

Tren
Tiket KA Blambangan Ekspres Keberangkatan mulai 18 Juni 2024 Belum Bisa Dipesan, Ini Alasannya

Tiket KA Blambangan Ekspres Keberangkatan mulai 18 Juni 2024 Belum Bisa Dipesan, Ini Alasannya

Tren
Panglima Sebut TNI Bukan Lagi Dwifungsi tapi Multifungsi ABRI, Apa Itu?

Panglima Sebut TNI Bukan Lagi Dwifungsi tapi Multifungsi ABRI, Apa Itu?

Tren
Beredar Uang Rupiah dengan Cap Satria Piningit, Bolehkah untuk Bertransaksi?

Beredar Uang Rupiah dengan Cap Satria Piningit, Bolehkah untuk Bertransaksi?

Tren
Laporan BPK: BUMN Indofarma Terjerat Pinjol, Ada Indikasi 'Fraud'

Laporan BPK: BUMN Indofarma Terjerat Pinjol, Ada Indikasi "Fraud"

Tren
5 Perempuan Pertama di Dunia yang Menjadi Kepala Negara, Siapa Saja?

5 Perempuan Pertama di Dunia yang Menjadi Kepala Negara, Siapa Saja?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com