Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Manfaat Rutin Minum Air Rebusan Jahe, Kunyit, dan Serai, Apa Saja?

Kompas.com - 26/11/2023, 20:00 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

2. Menurunkan berat badan

Mengonsumsi air rebusan jahe, kunyit, dan serai secara rutin dapat membantu menurunkan berat badan dan lingkar pinggang Anda.

Rempah-rempah alami tersebut dipercaya dapat membantu meningkatkan metabolisme tubuh dan membakar kalori lebih efisien.

Namun, untuk mendapatkan efek maksimal dari ramuan tersebut, ada baiknya bila Anda mengimbanginya dengan pola makan dan aktivitas yang sehat.

3. Melindungi dari radikal bebas

Air rebusan jahe, kunyit, dan serai mengandung antioksidan yang kuat.

Di mana, aktioksidan tersebut dapat digunakan untuk melindungi tubuh dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas.

Radikal bebas merupakan senyawa yang dapat menyebabkan berbagai penyakit berbahaya, seperti penyakit jantung. 

4. Mengurangi risiko beberapa penyakit

Dikutip dari SajianSedap, kombinasi minuman yang terbuat dari jahe, kunyit, dan serai dapat meningkatkan manfaat dari kurkumin yang merupakan antioksidan kuat yang ditemukan dalam kunyit sebanyak 1.000 kali lebih banyak.

Di mana, kurkumin sendiri dikenal lantaran sifat antiinflmasi dan antikanker.

Selain itu, kandungan ini juga dapat mendukung fungsi sendi yang sehat, menurunkan tekanan darah, membantu mengatasi depresi, dan meningkatkan kekebalan tubuh untuk membantu melawan beberapa penyakit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com