Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perlukah Anda Mencukur Bulu Kucing Peliharaan? Simak Penjelasan Berikut

Kompas.com - 01/08/2023, 16:15 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Bulu kucing, selain membuat kucing peliharaan Anda tampak cantik dan menggemaskan, mereka juga memiliki banyak fungsi.

Dilansir dari laman PetMD, bulu kucing menjaga mereka tetap hangat, melindungi kulit dari cedera, memberikan input sensorik, dan membantu menjaga kucing tetap kering.

Misalnya saat suhu menjadi sangat panas, bulu kucing dapat menjaga kucing tetap dingin. Lapisan udara yang terperangkap di dalam bulu dapat bertindak sebagai penyangga terhadap panas lingkungan yang ekstrem.

Karena memberikan begitu banyak manfaat, umumnya para pemilik mencukur bulu kucingnya karena alasan medis.

Mencukur bulu kucing yang terluka dan penyakit kulit tertentu dapat membantu kebersihan dan memudahkan untuk mengakses ke area yang terkena.

Baca juga: Mengenal Asal Muasal Mitos Kucing Memiliki 9 Nyawa


Kucing juga perlu dicukur sebelum operasi karena alasan yang sama, dan tentunya jika bulu kucing kusut, mencukur mungkin satu-satunya jalan.

Kucing umumnya tidak memiliki kebutuhan alami untuk mencukur bulunya. Namun, perawatan rutin tentu akan membuat bulu kucing Anda bermanfaat maksimal.

Menyikat akan membantu menghilangkan rambut rontok dan mencegah rambut yang tidak nyaman berkembang.

Jika Anda kesulitan, terutama untuk kucing berbulu panjang, carilah penata rias yang berpengalaman.

Dalam situasi ekstrim, mereka dapat memangkas sedikit bulu kucing Anda, sehingga lebih mudah diatur, tetapi tetap memberikan semua perlindungan yang dibutuhkan kucing Anda.

Baca juga: 5 Ciri Utama yang Membedakan Kucing Jantan dan Betina

Perlukah mencukur bulu kucing?

Ilustrasi mencukur bulu kucing.iStockphoto/Ivan-balvan Ilustrasi mencukur bulu kucing.

Selama Anda menyikat atau menyisir bulu kucing secara teratur untuk menghilangkan bulu rontok dan mencegah kusut, sisanya mereka dapat dibiarkan begitu saja.

Bahkan kucing dengan bulu yang panjang dan tebal tidak perlu dicukur saat musim panas agar mereka tetap sejuk.

Baca juga: 6 Mitos tentang Perilaku Kucing yang Sebaiknya Anda Ketahui

Dilansir dari lamab Cats.com, bulu kucing secara alami dapat membantu mengatur suhu tubuh, tergantung pada apakah lingkungannya panas atau dingin.

Jika dirawat dengan benar, udara dapat bersirkulasi melalui bulu kucing hingga ke kulit, membantu menjaga kucing tetap sejuk di musim panas.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com