Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Piala Dunia U17 Bentrok dengan Coldplay, Kemenparekraf: Konser Tetap "On Schedule"

Kompas.com - 25/06/2023, 13:00 WIB
Alinda Hardiantoro,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) resmi menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U17 tahun 2023.

Perhelatan internasional itu bakal digelar pada 10 November-2 Desember 2023.

Di bulan yang sama, grup band asal Inggris, Coldplay sudah lebih dulu mengumumkan akan menggelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 15 November 2023.

Mengacu pada hal tersebut, jadwal Piala Dunia U17 bentrok dengan konser Coldplay di Jakarta. Lantas, bagaimana pelaksanaannya?

Baca juga: Alasan FIFA Tunjuk Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17


Konser Coldplay on schedule

Kepala Biro Komunikasi Kemenparekraf/Baparekraf, I Gusti Ayu Dewi Hendriyani mengatakan pihaknya masih menunggu jadwal resmi Piala Dunia U17 yang bakal berlangsung di Indonesia.

Namun, pihak promotor memastikan bahwa konser Coldplay di Jakarta bakal digelar sesuai jadwal, yakni 15 November 2023 di Gelora Bung Karno, Jakarta.

"Sesuai informasi dari promotor dan GBK, Konser Coldplay di Jakarta masih tetap on schedule dengan venue Gelora Bung Karno," tutur Gusti Ayu, saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (24/6/2023) malam.

Gusti Ayu mengatakan, pihak promotor Coldplay telah berkoordinasi dengan Ketua Umum PSSI dan memastikan pelaksanaan konser Coldplay di Jakarta akan tetap on schedule.

Menurut Gusti Ayu, kabar Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U17 itu justru akan menjadi salah satu event akbar potensial pada 2023.

Hal ini berimbas pada kedatangan wisman dengan jumlah besar sehingga memberikan multiplier effect signifikan bagi ekonomi Indonesia.

Baca juga: Konser Coldplay di Singapura Berlangsung 6 Hari dengan Tiket yang Lebih Murah, Kemenparekraf Buka Suara

Penjelasan PSSI

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir juga buka suara terkait dengan penyelenggaraan acara Piala Dunia U17 yang berlangsung di bulan yang sama dengan konser Coldplay.

"Saya tidak bisa menyatakan apakah Coldplay itu mundur atau tetap. Itu harus jadi solusi kita duduk bersama. Karena dua-duanya event bagus buat Indonesia," ujarnya dalam konferensi pers, Sabtu (24/6/2023).

Kendati demikian, Erick berharap ke depannya lapangan utama Timnas Indonesia, yakni Stadion Gelora Bung Karno, harus siap ketika ada pertandingan. Sebab, pertandingan timnas itu merupakan kalender resmi.

Terkait opsi penggunaan stadion lain, PSSI mengaku masih menunggu tim FIFA untuk melakukan inspeksi venue Piala Dunia U17.

"Khususnya untuk lapangan, tentu FIFA akan mengirim tim guna mengecek stadion,” kata dia.

Halaman:

Terkini Lainnya

Bocoran Susunan Satgas Judi Online yang Dikomandoi Menko Polhukam, Ada Siapa Saja?

Bocoran Susunan Satgas Judi Online yang Dikomandoi Menko Polhukam, Ada Siapa Saja?

Tren
Seorang Dokter Temukan Potongan Jari Manusia di Dalam Es Krim 'Cone'

Seorang Dokter Temukan Potongan Jari Manusia di Dalam Es Krim "Cone"

Tren
4 Kader Gerindra yang Dapat Jatah Komisaris BUMN, Siapa Saja?

4 Kader Gerindra yang Dapat Jatah Komisaris BUMN, Siapa Saja?

Tren
Apakah Karyawan Swasta Dapat Libur Cuti Bersama Idul Adha? Berikut Aturannya

Apakah Karyawan Swasta Dapat Libur Cuti Bersama Idul Adha? Berikut Aturannya

Tren
7 Manfaat Memelihara Anjing, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Jantung

7 Manfaat Memelihara Anjing, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Jantung

Tren
Arab Saudi Uji Coba Taksi Terbang Tanpa Awak di Musim Haji 2024

Arab Saudi Uji Coba Taksi Terbang Tanpa Awak di Musim Haji 2024

Tren
Kapan Waktu yang Tepat Calon Karyawan Bertanya soal Gaji?

Kapan Waktu yang Tepat Calon Karyawan Bertanya soal Gaji?

Tren
Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70? Berikut Jadwal, Cara Daftar, Syaratnya

Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70? Berikut Jadwal, Cara Daftar, Syaratnya

Tren
Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Tren
KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

Tren
Jemaah Haji Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Wukuf, Ini Alur Perjalanannya

Jemaah Haji Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Wukuf, Ini Alur Perjalanannya

Tren
Cara Mengubah Kalimat dengan Format Huruf Besar Menjadi Huruf Kecil di Google Docs

Cara Mengubah Kalimat dengan Format Huruf Besar Menjadi Huruf Kecil di Google Docs

Tren
Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Tren
Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Tren
Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com