Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai soal Argo Merbabu Baru Diluncurkan tetapi Gunakan Gerbong Jadul, Ini Kata KAI

Kompas.com - 16/06/2023, 12:45 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Diharapkan dengan diluncurkannya KA Merbabu ini dapat membawa manfaat dan pertumbuhan ekonomi di wilayah-wilayah yang dilalui kereta api.

"Sekaligus meningkatkan animo masyarakat untuk menggunakan transportasi kereta api yang aman, nyaman, dan sehat," pungkasnya.

Baca juga: Viral, Video Pasangan Diduga Mesum di Kereta, Berikut Penjelasan KCI

Tentang KA Argo Merbabu

Joni mengatakan, Argo Merbabu sendiri merupakan KA dengan kelas pelayanan yang terdiri dari 8 gerbong eksekutif dengan relasi Stasiun Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng pp.

Dikutip dari Kompas.com (14/5/23), nama Argo Merbabu sendiri diambil dari nama Gunung Merbabu yang merupakan gunung tertinggi ketiga di Jawa Tengah setelah Gunung Slamet dan Gunung Sumbing.

Gunung Merbabu yang memiliki ketinggian 3.145 mdpl ini masuk ke dalam wilayah tiga kabupaten di Jawa Tengah, yaitu Magelang, Boyolali, dan Semarang.

Baca juga: Tak Perlu Pakai Masker jika Sehat, Ini Syarat Terbaru Naik Pesawat, KRL, MRT, TransJakarta, dan Kapal

Stasiun pemberhentian

Adapun stasiun pemberhentian KA Argo Merbabu yang menempuh jarak sekitar 440,142 km sebagai berikut:

  • Stasiun Gambir
  • Stasiun Jatinegara
  • Stasiun Bekasi
  • Stasiun Cirebon
  • Stasiun Tegal
  • Stasiun Pekalongan
  • Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng.

Baca juga: 5 Kereta Api Baru yang Diluncurkan KAI 1 Juni 2023, Ada Promo Tiket Rp 20.000

Jadwal perjalananan Argo Merbabu

Jadwal KA Argo Merbabu dengan perjalanan Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng sebagai berikut:

  • Berangkat dari Gambir: 14.20 WIB
  • Tiba di Semarang Tawang Bank Jateng: 20.20 WIB
  • Lama perjalanan: 6 jam 9 menit.

Jadwal KA Argo Merbabu dengan perjalanan Semarang Tawang Bank Jateng-Gambir yakni:

  • Berangkat dari Semarang Tawang Bank Jateng: 05.50 WIB
  • Tiba di Gambir: 11.40 WIB
  • Lama perjalanan: 5 jam 50 menit.

Baca juga: Viral, Video Remaja Coret-coret Bodi Argo Parahyangan, Ini Kata KAI

Harga tiket Argo Merbabu

Pada tahap awal dan untuk menarik minat pelanggan, KAI menawarkan tarif promo dengan jumlah terbatas pada KA Argo Merbabu seharga Rp 200.000 yang berlaku selama bulan Juni 2023.

Adapun tarif normal tiket KA Argo Merbabu mempunyai rentang harga mulai Rp 260 ribu sampai Rp 400.000.

Pembelian tiket KA Argo Merbabu dapat dilakukan melalui aplikasi KAI Access, web kai.id, atau channel eksternal resmi yang bekerja sama dengan KAI.

Baca juga: Rumitnya Rencana Impor KRL Bekas dari Jepang...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com