Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

17 Wisata Pantai di Malang, Bisa Jadi Pilihan Saat Libur Lebaran

Kompas.com - 22/04/2023, 18:30 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

6. Pantai Goa Cina

Dikutip dari Kompas.com, Pantai Goa Cina yang dulunya bernama Pantai Rowo Indah terletak di Sitiarjo, Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang.

Konon, sekitar 20 tahun lalu ditemukan mayat etnis Tionghoa serta tulisan cina di salah satu gua di sekitar pantai.

Hal itu yang menyebabkan nama pantai tersebut diubah menjadi Pantai Goa Cina.

Untuk tiket masuknya, pengunjung cukup merogoh kocek sebesar Rp 15.000 per orang.

Baca juga: Cerita Yunus Berangkat Haji Naik Sepeda dari Malang, Tempuh Perjalanan 8 Bulan

7. Pantai Bajul Mati

Pantai Bajul Mati berada di Desa Gajahrejo, Gedangan, Kabupaten Malang.

Nama Bajul Mati konon berasal dari penemuan buaya mati yang berada di pantai tersebut dan dikelilingi oleh tebing-tebing karang dengan pasir pantai yang bersih.

Sebelum sampai di area pantai, pengunjung disuguhkan oleh jembatan Bajul Mati yang memiliki pemandangan air laut bak sungai karena diapit oleh beberapa bukit.

Tiket masuk dari Pantai Bajul Mati adalah sekitar Rp 10.000 per orangnya.

8. Pantai Ngantep

Pantai Ngantep terletak di Desa Sidurejo, Gedangan, Kabupaten Malang.

Di pantai itu, terdapat tebing karang setinggi 50 meter yang ditumbuhi pepohonan dan pengunjung dapat mendaki tebing tersebut melalui punggungan.

Dari atas tebing itu, pengunjung akan disuguhkan pemandangan indah laut selatan.

Harga tiket masuk dari pantai ini sebesar Rp 10.000 per orang.

9. Pantai Balekambang

Pantai Balekambang adalah pantai yang terkenal dan berada di Desa Srigonco, Bantur, Kabupaten Malang.

Pantai ini memiliki Pura Maertha Jati yang berada di pulau karang yang bernama Pulau Ismoyo dengan dihubungkan oleh jembatan sepanjang 70 meter.

Oleh karena itu, pantai ini kerap disebut mirip dengan Tanah Lot di Bali.

Pengunjung dikenai biaya masuk untuk ke pantai itu berkisar Rp 20.000 per orangnya.

10. Pantai Lenggoksono

Pantai Lenggoksono yang berada di Desa Purwodadi, Tirtoyudo, Kabupaten Malang ini merupakan surga bagi para peselancar.

Hal itu dikarenakan terdapat ombak hingga setinggi dua meter di lepas pantai tersebut.

Tak hanya itu, Pulau Gadung yang ada di kawasan Pantai Lenggoksono merupakan tempat konservasi berbagai lobster, seperti lobster mutiara, lobster pasir, dan lobster batu.

Untuk masuk ke pantai tersebut, pengunjung cukup merogoh kocek sebesar Rp 10.000 per orang untuk membayar tiket masuk.

Baca juga: Tempat Makan di Malang yang Murah, Harga Mulai dari Rp 5.000

11. Pantai Sendiki

Pantai Sendiki merupakan pantai yang masih asri dengan hamparan pasir putih bersih dan terletak di Desa Tambakrejo, Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang.

Ombak di pantai ini cenderung besar, sehingga wisatawan diimbau untuk berhati-hati.

Harga tiket Pantai Sendiki sendiri sebesar Rp 15.000 per orang.

12. Pantai Tiga Warna

Sesuai namanya, pantai yang berada di Desa Sendangbiru, Sumbermanjing, Kabupaten Malang ini mempunyai air laut dengan gradasi tiga warna.

Tiga warna tersebut yakni biru, hijau, dan juga coklat kemerahan, sehingga memberikan pemandangan yang luar biasa bagi pengunjung.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com