Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kulit Manusia Juga Punya Belang seperti Zebra, Bagaimana Bentuk dan Fungsinya?

Kompas.com - 10/04/2023, 06:31 WIB
Diva Lufiana Putri,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Zebra merupakan binatang mirip kuda yang identik dengan kulit belang, yakni bergaris hitam dan putih.

Namun siapa sangka, kulit belang seperti zebra ternyata juga terjadi pada manusia.

Garis belang bernama garis Blaschko ini diperkirakan berfungsi untuk memetakan pergerakan sel sejak manusia berada di dalam rahim.

Sayangnya, pola misterius pada tubuh manusia itu hanya terlihat dalam beberapa keadaan tertentu.

Lantas, seperti apa bentuknya?

Baca juga: Benarkah Minum Air Hangat Bantu Turunkan Kolesterol Tinggi?


Disebut terbentuk sejak embrio

Dikutip dari laman IFL Science, penyebutan belang-belang pada manusia ini diambil dari nama penemunya, Alfred Blashcko.

Dia adalah seorang dokter kulit asal Jerman yang mengumpulkan data sekelompok pasien dengan kondisi kulit tertentu.

Dari sana, Alfred kemudian menemukan bahwa banyak dari pasien yang memiliki ruam atau bintik, serta tahi lalat yang tampak mengikuti pola tertentu.

Pada 1901, Alfred Blashcko pun mempresentasikan temuan tersebut di sebuah konferensi.

Sebenarnya, pola sejenis ini memang tampak pada kulit manusia. Misalnya, garis Langer, yang digunakan untuk memandu sayatan saat akan melakukan bedah.

Namun, garis Blaschko tidak cocok dengan pola atau struktur garis lain yang telah diketahui.

Garis-garis pada manusia ini juga tidak mengikuti urat syaraf, pembuluh darah, urat nadi, otot, atau sistem tubuh lain.

Hingga lebih dari 100 tahun kemudian, para ilmuwan telah sepakat bahwa garis Blaschko kemungkinan besar menelusuri jalur yang terbentuk selama perkembangan embrio dalam rahim.

Tepatnya, saat sel membelah dan berubah menjadi otot, tulang, organ, otak, dan kulit. Sel kulit ini kemudian terus membelah dengan membentuk tipe sel kulit berbeda.

Baca juga: Tergolong Kucing Besar, Mengapa Cheetah Tidak Mengaum tapi Mengeong dan Bersuara seperti Burung?

Gambaran garis Blaschko

Dilansir dari laman DermNet, garis Blaschko tidak pernah melewati garis tengah anterior, batas imajiner yang membentang sepanjang dada dan perut bagian depan tubuh.

Halaman:

Terkini Lainnya

Bikin Ilmuwan Bingung, Ini 13 Misteri Alam Semesta yang Belum Terpecahkan

Bikin Ilmuwan Bingung, Ini 13 Misteri Alam Semesta yang Belum Terpecahkan

Tren
Mungkinkah 'Psywar' Penonton Pengaruhi Hasil Akhir Pertandingan Sepak Bola?

Mungkinkah "Psywar" Penonton Pengaruhi Hasil Akhir Pertandingan Sepak Bola?

Tren
Asal-usul Nama Borneo, Sebutan Lain dari Pulau Kalimantan

Asal-usul Nama Borneo, Sebutan Lain dari Pulau Kalimantan

Tren
Jokowi Beri Izin Tambang, NU Gercep Bikin PT tapi Muhammadiyah Emoh Tergesa-gesa

Jokowi Beri Izin Tambang, NU Gercep Bikin PT tapi Muhammadiyah Emoh Tergesa-gesa

Tren
Kronologi Bos Rental Mobil Asal Jakarta Dikeroyok Warga hingga Tewas di Pati

Kronologi Bos Rental Mobil Asal Jakarta Dikeroyok Warga hingga Tewas di Pati

Tren
Nilai Tes Ulang Rekrutmen BUMN Lebih Rendah dari yang Pertama, Masih Berpeluang Lolos?

Nilai Tes Ulang Rekrutmen BUMN Lebih Rendah dari yang Pertama, Masih Berpeluang Lolos?

Tren
Pemerintah Tetapkan Idul Adha 1445 H Jatuh pada Senin 17 Juni 2024

Pemerintah Tetapkan Idul Adha 1445 H Jatuh pada Senin 17 Juni 2024

Tren
Teka-teki Penguntitan Jampidsus yang Belum Terjawab dan Kemunculan Drone di Atas Gedung Kejagung

Teka-teki Penguntitan Jampidsus yang Belum Terjawab dan Kemunculan Drone di Atas Gedung Kejagung

Tren
Viral Video Sekuriti Plaza Indonesia Disebut Pukuli Anjing Penjaga, Ini Kata Pengelola dan Polisi

Viral Video Sekuriti Plaza Indonesia Disebut Pukuli Anjing Penjaga, Ini Kata Pengelola dan Polisi

Tren
Tiket KA Blambangan Ekspres Keberangkatan mulai 18 Juni 2024 Belum Bisa Dipesan, Ini Alasannya

Tiket KA Blambangan Ekspres Keberangkatan mulai 18 Juni 2024 Belum Bisa Dipesan, Ini Alasannya

Tren
Panglima Sebut TNI Bukan Lagi Dwifungsi tapi Multifungsi ABRI, Apa Itu?

Panglima Sebut TNI Bukan Lagi Dwifungsi tapi Multifungsi ABRI, Apa Itu?

Tren
Beredar Uang Rupiah dengan Cap Satria Piningit, Bolehkah untuk Bertransaksi?

Beredar Uang Rupiah dengan Cap Satria Piningit, Bolehkah untuk Bertransaksi?

Tren
Laporan BPK: BUMN Indofarma Terjerat Pinjol, Ada Indikasi 'Fraud'

Laporan BPK: BUMN Indofarma Terjerat Pinjol, Ada Indikasi "Fraud"

Tren
5 Perempuan Pertama di Dunia yang Menjadi Kepala Negara, Siapa Saja?

5 Perempuan Pertama di Dunia yang Menjadi Kepala Negara, Siapa Saja?

Tren
Bingungnya Keluarga Vina, Dulu Minim Saksi, Kini Banyak Bermunculan

Bingungnya Keluarga Vina, Dulu Minim Saksi, Kini Banyak Bermunculan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com