Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Alasan Mengapa Insomnia Lebih Rentan di Usia Tua

Kompas.com - 25/01/2023, 19:15 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Insomnia adalah kondisi di mana tubuh tidak memiliki kemampuan untuk mencukupi kebutuhan tidur dan membuat penderitanya kesulitan untuk tidur.

Orang tua atau lansia memiliki kecenderungan lebih rentan mengalami insomnia. Bisa karena beberapa faktor seperti perilaku, kondisi medis, dan sosial.

Dalam sebuah studi yang bertajuk Insomnia in the Older Adult, orang dewasa yang lebih tua cenderung memiliki lebih banyak gangguan komorbiditas atau penyakit bawaan dan menggunakan banyak obat.

Hal tersebut menjadi salah satu faktor yang dapat meningkatkan risiko insomnia atau gangguan tidur.

Baca juga: 8 Alasan Mengapa Seseorang Menderita Insomnia

Penuaan juga dikaitkan dengan sejumlah perubahan dalam kontinuitas tidur. Banyak lansia yang mengalami kesulitan tidur, susah nyenyak, atau bangun terlalu dini.

Faktor-faktor seperti lingkungan kamar tidur, obat-obatan, hingga gangguan medis dan kejiwaan pada lansia juga dapat meningkatkan risiko insomnia.

Insomnia lebih rentan di usia tua

Dilansir dari laman Mayoclinic, insomnia menjadi lebih umum seiring bertambahnya usia. Beberapa alasan atau faktor yang memengaruhinya adalah:

1. Perubahan pola tidur

Tidur sering menjadi kurang nyenyak seiring bertambahnya usia. Suara bising atau perubahan lain di lingkungan kamar tidur cenderung mudah membangunkan Anda.

Seiring bertambahnya usia, jam biologis internal menjadi cepat, sehingga Anda lebih cepat lelah di malam hari dan bangun lebih awal di pagi hari.

Meski begitu, lansia umumnya masih membutuhkan jumlah tidur yang sama seperti orang yang lebih muda.

Baca juga: 6 Manfaat Daun Sirsak: Cegah Insomnia, Kanker, dan Asam Urat

2. Perubahan aktivitas

Lansia juga mulai kurang aktif secara fisik maupun sosial. Kurangnya aktivitas dapat mengganggu tidur malam yang nyenyak.

Selain itu, semakin seseorang kurang aktif, semakin besar kemungkinan dia untuk tidur siang setiap hari. Hal itu kemudian dapat mengganggu pola tidur di malam hari dan menyebabkan insomnia.

3. Perubahan kesehatan

Masalah kesehatan juga bisa menjadi salah satu faktor mengapa orang-orang di usia tua lebih rentan mengalami insomnia.

Nyeri kronis akibat kondisi seperti artritis atau masalah punggung serta depresi dan kecemasan dapat mengganggu tidur dan menyebabkan insomnia.

Sering terbangun untuk buang air kecil di malam hari, seperti masalah prostat atau kandung kemih, juga dapat mengganggu tidur.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Sering Kesemutan seperti Tersetrum, Wanita Ini Ternyata Idap Kanker Darah

Sering Kesemutan seperti Tersetrum, Wanita Ini Ternyata Idap Kanker Darah

Tren
Kisah 'Man from Taured' yang Pernah Hebohkan Jepang, Klaim Berasal dari Dunia Paralel

Kisah "Man from Taured" yang Pernah Hebohkan Jepang, Klaim Berasal dari Dunia Paralel

Tren
Suplemen yang Perlu Dikonsumsi Wanita Berusia 50 Tahun ke Atas

Suplemen yang Perlu Dikonsumsi Wanita Berusia 50 Tahun ke Atas

Tren
Ramai soal Daftar Makeup China Disebut Mengandung Karsinogen, Ini Kata BPOM

Ramai soal Daftar Makeup China Disebut Mengandung Karsinogen, Ini Kata BPOM

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 20-21 Juni 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 20-21 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Peserta SNBT Tunarungu Gagal Lolos Usai Diminta Lepas Alat Bantu Dengar | Kata KAI Services soal Makanan Kedaluwarsa di Kereta

[POPULER TREN] Peserta SNBT Tunarungu Gagal Lolos Usai Diminta Lepas Alat Bantu Dengar | Kata KAI Services soal Makanan Kedaluwarsa di Kereta

Tren
Daftar Pemain Tertua dan Termuda Euro 2024, Ada Pepe

Daftar Pemain Tertua dan Termuda Euro 2024, Ada Pepe

Tren
7 Suplemen yang Bermanfaat untuk Memperbaiki Kualitas Tidur, Apa Saja?

7 Suplemen yang Bermanfaat untuk Memperbaiki Kualitas Tidur, Apa Saja?

Tren
Sering Mual Setelah Begadang? Ternyata Ini 3 Penyebabnya

Sering Mual Setelah Begadang? Ternyata Ini 3 Penyebabnya

Tren
Muncul Fenomena “Heat Dome” di Amerika Serikat, Apa Itu?

Muncul Fenomena “Heat Dome” di Amerika Serikat, Apa Itu?

Tren
Wanita Tewas Terjatuh dari Lantai 3 Gym, Pakar: Idealnya Posisi 'Treadmill' Menghadap Jendela

Wanita Tewas Terjatuh dari Lantai 3 Gym, Pakar: Idealnya Posisi "Treadmill" Menghadap Jendela

Tren
110 Perusahaan Terbesar di Indonesia Versi Fortune 2024, Ada Pertamina dan MIND ID

110 Perusahaan Terbesar di Indonesia Versi Fortune 2024, Ada Pertamina dan MIND ID

Tren
Mengapa Israel Akan Serang Lebanon?

Mengapa Israel Akan Serang Lebanon?

Tren
144 Jemaah Haji Indonesia Meninggal Dunia di Tanah Suci, Ini Penyebabnya

144 Jemaah Haji Indonesia Meninggal Dunia di Tanah Suci, Ini Penyebabnya

Tren
Ramai soal KTP Indonesia Terdiri dari Warna Biru dan Oranye, Apa Bedanya?

Ramai soal KTP Indonesia Terdiri dari Warna Biru dan Oranye, Apa Bedanya?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com