Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Anjing dan Kucing Bisa Melihat Hantu? Ini Penjelasan Ahli

Kompas.com - 30/09/2022, 18:30 WIB
Inten Esti Pratiwi

Penulis

"Tapi, anjing lebih bisa melihat dalam gelap ketimbang manusia, dan kucing bisa mendengar suara dengan frekuensi tinggi dibanding manusia," ujar Jo Myers, praktisi dari Vetster.

Sedangkan menurut Jen Jones, ahli perilaku anjing dari Your Dog Advisor, anjing memiliki pendengaran empat kali lebih baik dari pendengaran manusia, dan memiliki kualitas indera penciuman 10.000 lebih baik dari penciuman manusia.

Baca juga: Larangan Perdagangan dan Bahaya Konsumsi Daging Anjing

Beberapa kemungkinan yang bisa terjadi

Lantas, apa yang terjadi ketika anjing dan kucing menatap tajam ke satu ruangan tanpa alasan yang jelas? Benarkah indera mereka memang merasakan adanya kehadiran hantu?

Menurut ilmuwan, ini adalah dua kemungkinan yang terjadi:

1. Mereka melihat, mendengar dan mencium aroma yang tidak dirasa oleh manusia

"Ketika anjing dan kucing bereaksi tanpa alasan yang jelas, bisa jadi mereka bereaksi terhadap aroma yang tertinggal sejak beberapa jam atau beberapa hari yang lalu, ketimbang karena mereka melihat hantu," ujar Ami Shojai, pengamat binatang.

Atau, karena mereka mendengar suara dengan frekuensi tinggi yang tidak didengar oleh manusia.

2. Binatang memiliki kelainan fisik

Ketika anjing menggonggong tanpa sebab, bisa pula didasari karena ada gangguan fisik yang mendera tubuh mereka.

"Ketika mereka menua, intuisi mereka juga berubah. Gangguan kognitif karena penuaan juga bisa membuat binatang berperilaku tak biasa," ujar Shojai.

Menurut Shojai, binatang yang pernah mengalami trauma dan menderita anxiety, juga bisa memperlihatkan perilaku gugup dan takut tanpa alasan yang jelas.

Shojai menjelaskan, daripada berpikir anjing dan kucing Anda melihat hantu, khawatirlah dan lakukan pemeriksaan pada hewan peliharaan Anda. Karena bisa jadi mereka tengah menderita suatu penyakit.

Penuaan pada anjing sendiri bisa memunculkan gejala seperti:

  • Kelelahan
  • Suka menatap kosong ke satu arah
  • Tidak bersemangat
  • Tak lagi tertarik bermain dan berlari
  • Kurang merespons
  • Perubahan pola tidur.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com