Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Hewan Paling Bau di Dunia

Kompas.com - 27/05/2022, 06:00 WIB
Taufieq Renaldi Arfiansyah,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

3. Wolverine

Wolverine merupakan hewan yang termasuk golongan keluarga musang, hewan ini jarang terlihat oleh manusia.

Seperti kebanyakan musang, wolverine memiliki kelenjar cairan yang memiliki bau tiak menyenangkan digunakan untuk menandai wilayah mereka.

Selain itu, hewan ini juga menyemprotkan cairan tesebut di sisa makanan mereka dan menguburnya sehingga mereka bisa memakannya nanti.

4. Stink bug

Stink bug atau serangga bau merupakan serangga yang berasal dari China, Korea, Jepang dan Taiwan, namun sekarang sering ditemui di hampir setiap wilayah Amerika Serikat.

Serangga tersebut dinamai berdasarkan bau busuk yang dikeluarkannya ketika merasa terancam.

Bau busuk tersebut berasal dari bahan kimia yang dihasilkan di kelenjar di perut seranggan ini.

Baca juga: Hewan-hewan Tercepat di Dunia, Ada Cheetah yang Capai 97 Km Per Jam

5. Musk ox

Musk ox atau lembu kesturi merupakan mamalia berbulu dan bertanduk yang menghuni kutub utara.

Musk ox jantan mengeluarkan urin berbau untuk menandai wilayah mereka selama musim kawin.

Saat menandai wilayah mereka, banyak urin yang menempel pada rambut di sekitar perut mereka, memberi mereka bau khas.

6. Tasmanian devil

Tasmanian devil atau setan tasmanian merupakan hewan yang dapat ditemukan di alam liar negara bagian pulau Tasmania di Australia.

Hewan ini dapat mengeluarkan bau yang sangat kuat ketika sedang mengalami stres yang dapat membantu untuk melindungi tempat tinggalnya.

Meskipun dapat mengeluarkan bau yang menyengat, jika sedang tenang dan santai setan tasmania dapat tidak berbau sama sekali.

Baca juga: 10 Hewan Darat Tercepat di Dunia, Apa Saja?

7. Lesser anteater

Lesser anteater merupakan trenggiling yang dianggap sebagai salah satu hewan yang memiliki bau paling busuk di dunia hewan.

Bau yang dihasilkan hewan ini dapat lebih menyengat sekitar 4 sampai 7 kali lipat lebih kuat dari bau yang dihasilkan oleh sigung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com