KOMPAS.com - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) kembali membuka pendaftaran Program Kampus Mengajar angkatan keempat.
Pengumunan tersebut dipublikasikan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Dikti) melalui akun Instagram resminya @ditjen.dikti.
Pendaftaran Program Kampus Mengajar angkatan keempat akan dibuka pada Rabu 25 Mei 2022 dan ditutup pada 5 Juni 2022.
Untuk dokumen persyaratan pendaftaran dapat diakses lewat link https://bit.ly/SyaratDokumenPendaftaranKM4.
Selain mendapatkan pengalaman untuk mendapingi guru mengajar di SD dan SMP, mahasiswa yang mengikuti program ini juga mendapat berbagai benefit, salah satunya biaya hidup bulanan.
Nantinya terdapat tiga kriteria yang dapat mengikuti program ini, yakni mahasiswa, dosen pembimbing lapangan, dan koordiator perguruan tinggi.
Baca juga: Kampus Mengajar Angkatan 4 Segera Dibuka, Cek Syaratnya
Dilansir dari laman Kemendikbud, Kampus Mengajar merupakan sebuah program yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa selama satu semester untuk membantu para guru untuk mengajar.
Hal tersebut dilakukan di sekolah jenjang SD dan SMP yang dalam pelaksanaan kegiatan pembelajarannya terdampak pandemi Covid-19.
Dengan mengikuti program ini, mahasiswa dapat membangkitkan ilmu, keterampilan, serta menginspirasi para murid sekolah tersebut untuk memperluas cita-cita dan wawasan mereka.
Selain itu, program ini bertujuan untuk membekali mahasiswa untu menguasai berbagai keilmuan dan keahlian dengan menjadi patner guru.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.