Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Prediksi NASA Arus Meteor Akan Hujani Bumi Saat Ramadhan 2021

Kompas.com - 28/03/2021, 17:04 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Beredar informasi di media sosial Facebook mengenai kondisi bumi yang saat ini tengah dikelilingi oleh arus batuan luar angkasa, meteor.

Informasi itu disertai video yang disebut merupakan prediksi dari National Aeronautics and Space Administration (NASA), Badan Antariksa Amerika Serikat, tentang ancaman arus meteor.

Informasi itu mengajak masyarakat untuk mewaspadai arus meteor yang akan jatuh pada saat bulan Ramadhan 1442 H atau 2021.

Dari penelusuran tim Cek Fakta Kompas.com, informasi tersebut tidak benar alias hoaks.

Video yang diklaim sebagai prediksi NASA merupakan tayangan berita yang diunggah di kanal YouTube milik stasiun televisi TV One pada 2 Maret 2021.

Dalam tayangan tersebut, diberitakan sebuah meteor meledak di langit Inggris. Kendati demikian, tidak disebutkan ada ancaman arus meteor pada bulan Ramadhan 2021.

Selain itu, peneliti dari Pusat Sains Antariksa Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) menyebut bahwa arus meteor tersebut tidak perlu dikhawatirkan.

Hal itu disebabkan, arus meteor merupakan serpihan komet yang pernah melintas, dan itu adalah fenomena yang biasa terjadi setiap tahun.

Hujan meteor tersebut nantinya juga akan habis terbakar di atmosfer. Oleh karena itu, tidak ada potensi bahaya.

Narasi yang beredar

Diketahui, informasi tersebut disebarkan di Facebook oleh akun Eri Lina pada 15 Maret 2021.

Berikut narasi selengkapnya:

"Wallahu'alam...
WASPADA RAMADHAN 2021
Banyak-banyakin ibadah ya teman
Entahlah apa pun yang terjadi hanya tuhan lah yang tahu
Sesungguhnya kita adalah milik Allah dan sesungguhnya kita adalah orang yang Akan kembali kepada nya,"

Narasi tersebut juga dilengkapi dengan video TikTok yang dibuat oleh akun @ardan3012_

Berikut narasi dalam video tersebut:

"PREDIKSI NASA!!
bumi sekarang di kelilingi arus meteor

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com