Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Epidemiolog: Kasus Corona di Indonesia Masih Akan Terus Naik, Ini Alasannya

Kompas.com - 30/11/2020, 15:55 WIB
Mela Arnani,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

Prediksi bulan Desember

Dicky menilai, tren kasus baru harian Indonesia di bulan Desember kemungkinan masih akan terus meningkat karena belum mencapai puncak.

"Kalau kita seperti ini saja, yang jelas kasus mendekati, dengan cakupan testing rendah, positive rate makin besar, artinya makin banyak orang yang terinfeksi di masyarakat, fenomena gunung es," tuturnya.

Terlebih, pada orang dewasa muda yang kemungkinan terinfeksi namun tidak muncul gejala tertentu. Kelompok ini dapat membawa virus dan menulari orang tua atau orang-orang yang rentan.

Saat tidak bisa dikendalikan, akan terjadi ledakan kasus yang bahkan dapat membuat rumah sakit penuh.

"Semakin strategi (penanganan) tidak memadai, maka kurva pandemi tidak dapat diprediksi. (Akan) lama dan terus (naik)," tuturnya.

Dicky memperingatkan, terdapat potensi penurunan kualitas kesehatan jangka menengah atau panjang terhadap orang yang terinfeksi walaupun tidak bergejala.

Baca juga: Simak, Gejala Virus Corona Ini Bisa Menjadi Peringatan Dini

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Virus Corona, Gejala dan Cara Pencegahannya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com