Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

55 Twibbon dan Ucapan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024

Tanggal 2 Mei ditetapkan sebagai Hari Pendidikan Nasional melalui Keputusan Presiden Nomor 316 Tahun 1959 yang ditandatangani Presiden Soekarno.

Peringatan Hari Pendidikan Nasional untuk memeringati hari kelahiran Bapak Pendidikan Nasional Ki Hadjar Dewantara.

Tema Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024

Tahun ini, Kemendikbudristek merayakan Hari Pendidikan Nasional 2024 dengan tema "Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar".

Menurut SKB 3 Menteri, Hari Pendidikan Nasional tidak termasuk hari libur nasional. Meski begitu, masyarakat tetap memperingati Hardiknas.

Untuk merayakan Hari Pendidikan Nasional yang ke-65 sejak ditetapkan pertama kali, masyarakat Indonesia dapat membagikan twibbon dan ucapan peringatan Hardiknas melalui media sosial.

Berikut sejumlah twibbon dan ucapan yang dapat digunakan untuk merayakan Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2024.

Twibbon Hari Pendidikan Nasional 2024

Peringatan Hari Pendidikan Nasional dapat dilakukan dengan membagikan foto beserta twibbon melalui media sosial.

Caranya, dengan mengunduh twibbon melalui link di bawah ini. Kemudian, pasang foto ke twibbon untuk membagikannya.

Berikut deretan link twibbon Hari Pendidikan Nasional 2024 yang dapat digunakan.


Ucapan selamat Hari Pendidikan Nasional 2024

Selain twibbon, ucapan selamat Hari Pendidikan Nasional 2024 dapat dibagikan melalui media sosial untuk merayakan Hardiknas pada 2 Mei.

Diberitakan Kompas.com (1/5/2023), Kompas.com (2/5/2021), dan Kompas TV (2/5/2023), berikut sejumlah ucapan untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional 2024.

1. Selamat Hari Pendidikan Nasional. Mari mencerdaskan kehidupan bangsa.

2. "Jadikan setiap tempat sebagai sekolah dan jadikan setiap orang adalah guru." - Ki Hadjar Dewantara

3. "Dengan ilmu kita menuju keilmuan. Ilmu tak melulu soal angka, tapi bekal untuk dalam hidup." - Ki Hajar Dewantara

4. "Ing ngarsa sung tulada, ing madya mangun karsa, tut wuri handayani. Di depan, seorang pendidik harus memberi teladan atau contoh tindakan yang baik, di tengah atau di antara murid, guru harus menciptakan prakarsa dan ide, dari belakang seorang guru harus memberikan dorongan dan arahan." - Ki Hadjar Dewantara

5. "Apapun yang dilakukan oleh seseorang itu, hendaknya dapat bermanfaat bagi dirinya sendiri, bermanfaat bagi bangsanya, dan bermanfaat bagi manusia di dunia pada umumnya." - Ki Hadjar Dewantara

6. "Maksud pengajaran dan pendidikan yang berguna untuk kehidupan bersama adalah memerdekakan manusia sebagai anggota persatuan (rakyat)." - Ki Hadjar Dewantara

7. "Guru jangan hanya memberi pengetahuan yang perlu dan baik saja tetapi harus juga mendidik si murid akan dapat mencari sendiri pengetahuan itu dan memakainya guna amal keperluan umum. Pengetahuan yang baik dan perlu itu yang manfaat untuk keperluan lahir batin dalam hidup bersama." - Ki Hadjar Dewantara

8. "Dengan adanya budi pekerti, tiap-tiap manusia berdiri sebagai manusia merdeka (berpribadi), yang dapat memerintah atau menguasai diri sendiri. Inilah manusia beradab dan itulah maksud dan tujuan pendidikan dalam garis besarnya." - Ki Hadjar Dewantara

9. "Hanya pendidikan yang bisa menyelamatkan masa depan, tanpa pendidikan Indonesia tak mungkin bertahan." - Najwa Shihab

10. "Hiduplah seakan kamu akan mati besok, belajarlah seakan kamu hidup selamanya." - Mahatma Gandhi

11. "Tujuan pendidikan itu untuk mempertajam kecerdasan, memperkukuh kemauan serta memperhalus perasaan." - Tan Malaka

12. Pendidikan merupakan jalan panjang menuju kemakmuran, penyemai generasi pembangun peradaban, dan pelukis masa depan bangsa. Selamat memperingati Hari Pendidikan Nasional 2 Mei.

13. Selamat Hari Pendidikan Nasional untuk para pendidik, orang-orang terdidik, dan orang-orang yang seharusnya mendapatkan hak didik.

14. Di momen peringatan Hari Pendidikan Nasional ini, mari kita gunakan untuk meningkatkan kualitas diri untuk tetap terus belajar hingga akhir hayat.

15. Belajar tak selalu mudah, dan ini saatnya kita mendengar nurani. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2024. Mari pimpin pemulihan, bergerak untuk Merdeka Belajar.

16. Belajar itu tidak mengenal tempat dan waktu. Yakinlah setiap tempat bisa menjadi sekolah serta setiap orang dapat menjadi guru. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2024.

17. Ilmu tanpa amal adalah omong kosong belaka, sedangkan amal tanpa ilmu merupakan sebuah kesesatan. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2024.

18. Seribu kali lebih baik bagi kita memiliki kepekaan tanpa pendidikan daripada berpendidikan tetapi tidak peka. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2024.

19. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2024 untuk semua insan pendidikan. Tetap semangat mengajar dan mengejar ilmu.

20. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2024. Dengan pendidikan yang baik akan membuka pikiran. Bukan menutup pikiran seperti parasut ang hanya berfungsi ketika dalam keadaan terbuka.

(Sumber: Kompas.com/Alinda Hardiantoro, Nur Fitriatus Shalihah | Editor: Farid Firdaus, Rendika Ferri Kurniawan)

https://www.kompas.com/tren/read/2024/04/30/203000265/55-twibbon-dan-ucapan-hari-pendidikan-nasional-hardiknas-2024

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke