Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Uniqlo Gugat Shein atas Dugaan Penjualan Produk Tiruan "Round Mini Shoulder Bag"

Fast Retailing, perusahaan raksasa Jepang yang memayungi Uniqlo dan Theory mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa bentuk "produk imitasi" yang dijual Shein "sangat mirip" dengan Round Mini Shoulder Bag dari Uniqlo yang pernah viral di TikTok pada tahun 2022 dan 2023.

Viralnya tas tersebut, memicu munculnya produsen-produsen lain yang melahirkan barang serupa dan bahkan "sangat mirip".

Sehingga Uniqlo mengambil langkah menyelidiki dugaan peniruan dan mengambil langkah hukum.

Dilansir dari CNN Business, Selasa (16/1/2024), pihak Uniqlo sudah mengajukan petisi gugatan terkait kasus ini ke Pengadilan Distrik Tokyo terhadap Shein Japan dan dua anak perusahaannya, Roadget Business Pte dan Fashion Cho Pte, sejak Desember 2023 silam.

Uniqlo menuntut Shein

Dikutip dari BBC News, Selasa (16/1/2024), Fast Retailing menuntut Shein untuk segera menghentikan penjualan produk tas bahu mini bundar yang mirip seperti milik Uniqlo.

Selain itu, pihak Uniqlo juga meminta ganti rugi kepada perusahaan ritel asal China tersebut.

"Perusahaan mengajukan keluhan ini karena telah menentukan bahwa bentuk produk tiruan yang dijual Shein sangat mirip dengan produk Uniqlo," ucap Fast Retailing, dikutip dari CBS News, Selasa (16/1/2024).

Pihak Uniqlo khawatir kejadian ini nantinya dapat merusak kepercayaan konsumen terhadap kualitas merek Uniqlo dan produk-produknya.

Oleh sebab itu, Fast Retailing memutuskan untuk mengambil tindakan tegas terhadap Shein.

Dalam Pasal 2 UU Pencegahan Persaingan Tidak Sehat juga tertulis adanya larangan penggunaan merek dagang atau gaya dagang orang lain dengan cara yang "mungkin menyesatkan" konsumen sehubungan dengan kualitas barang dan mungkin merek dari produk itu sendiri, dikutip dari The Fashion Law, Selasa (16/1/2024).

Menanggapi gugatan tersebut, pihak Shein mengaku akan kooperatif selama proses penyelidikan dilakukan.

Shein juga mengatakan, mereka sangat menghormati hak kekayaan intelektual dari perusahaan lain, khususnya Uniqlo.

Uniqlo keluarkan produk tas bahu mini bundar

Fast Retailing, penjual pakaian terbesar di Jepang membuka toko Uniqlo pertama kali pada 1984.

Saat ini, cabang Uniqlo sudah berkembang hingga 2.500 toko di seluruh dunia, termasuk di Indonesia.

Selama aktif, Uniqlo telah banyak melahirkan produk-produk baru dan menarik, mulai dari baju, celana, hingga tas.

Salah satu produk tas keluaran Uniqlo yang ramai di media sosial adalah tas bahu mini bundar mereka.

Video tas bahu mini bundar tersebut diketahui telah disukai oleh jutaan orang sepanjang tahun 2023.

Dengan harga yang cukup terjangkau, yaitu 14,90 poundsterling atau setara dengan Rp 300.000, tas ini menjadi salah satu produk terlaris dari Uniqlo.

Secara daring, tas bahu mini bundar keluaran Uniqlo ini dijuluki sebagai tas "Mary Poppins" yang ajaib, karena meskipun kecil, tas ini dapat menyimpan banyak barang.

https://www.kompas.com/tren/read/2024/01/17/141500665/uniqlo-gugat-shein-atas-dugaan-penjualan-produk-tiruan-round-mini-shoulder

Terkini Lainnya

Kategori Warung Makan yang Boleh Pakai Elpiji 3 Kg Subsidi, Apa Saja?

Kategori Warung Makan yang Boleh Pakai Elpiji 3 Kg Subsidi, Apa Saja?

Tren
Wabah Infeksi Salmonella Merebak di AS, FDA Tarik Produk Mentimun

Wabah Infeksi Salmonella Merebak di AS, FDA Tarik Produk Mentimun

Tren
Usai Kirim Balon Sampah, Korut Buka Lahan 40 Km dari Perbatasan Korsel

Usai Kirim Balon Sampah, Korut Buka Lahan 40 Km dari Perbatasan Korsel

Tren
Kenapa Pintu Pesawat Berada di Sisi Kiri? Ini Sejarah dan Alasannya

Kenapa Pintu Pesawat Berada di Sisi Kiri? Ini Sejarah dan Alasannya

Tren
Teringat Kasus Jessica Wongso, Otto Hasibuan Beri Bantuan Hukum Terpidana Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Teringat Kasus Jessica Wongso, Otto Hasibuan Beri Bantuan Hukum Terpidana Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Tren
Jadwal Puasa Zulhijah, Tarwiyah, dan Arafah Jelang Idul Adha 2024

Jadwal Puasa Zulhijah, Tarwiyah, dan Arafah Jelang Idul Adha 2024

Tren
Profil Ilham Habibie, Direkomendasikan Maju Pilkada Jabar oleh Nasdem

Profil Ilham Habibie, Direkomendasikan Maju Pilkada Jabar oleh Nasdem

Tren
Curhat Jokowi, Mengaku Bingung Saat Cari Tempat Makan di IKN

Curhat Jokowi, Mengaku Bingung Saat Cari Tempat Makan di IKN

Tren
Benarkah Jokowi Melarang Kaesang Maju Pilkada Jakarta 2024?

Benarkah Jokowi Melarang Kaesang Maju Pilkada Jakarta 2024?

Tren
Deretan Jenderal Polisi yang Duduki Jabatan Sipil 2024, Terbaru Irjen Risyapudin Nursin

Deretan Jenderal Polisi yang Duduki Jabatan Sipil 2024, Terbaru Irjen Risyapudin Nursin

Tren
Starlink Elon Musk Masuk Pedalaman Brasil, Dikeluhkan Tetua Suku Bikin Anak Muda Malas

Starlink Elon Musk Masuk Pedalaman Brasil, Dikeluhkan Tetua Suku Bikin Anak Muda Malas

Tren
Bukan karena Cobek dan Ulekan Batu, Ini Penyebab Munculnya Batu Ginjal

Bukan karena Cobek dan Ulekan Batu, Ini Penyebab Munculnya Batu Ginjal

Tren
Kisah Bayi 2 Hari Alami Radang Otak Usai Dicium Pembawa Herpes

Kisah Bayi 2 Hari Alami Radang Otak Usai Dicium Pembawa Herpes

Tren
Cerita Rokiah, Jemaah Haji Difabel Indonesia yang Berangkat Seorang Diri, Kini Bertemu Sahabat Baru

Cerita Rokiah, Jemaah Haji Difabel Indonesia yang Berangkat Seorang Diri, Kini Bertemu Sahabat Baru

Tren
Turis Digigit Monyet Saat Berkunjung ke Monkey Forest Ubud, Mengaku Suntik Antirabies Rp 97 Juta

Turis Digigit Monyet Saat Berkunjung ke Monkey Forest Ubud, Mengaku Suntik Antirabies Rp 97 Juta

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke