Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

7 Manfaat Minum Air Rebusan Jahe di Pagi Hari Saat Perut Kosong

KOMPAS.com- Sejumlah ahli mengungkapkan, minum air rebusan jahe di pagi hari pada saat perut kosong potensial memberikan khasiat bagi tubuh.

Seperti diketahui, air rebusan jahe jamak digunakan dalam pengobatan herbal dan tradisional, termasuk Ayurveda.

Untuk lebih jelasnya, kenali manfaat minum air rebusan jahe di pagi hari saat perut kosong.

Manfaat minum air rebusan jahe saat perut kosong

Dilansir dari Health Shots, ahli gizi masyarakat Avni Kaul menjelaskan, jahe mengandung beragam vitamin dan mineral, seperti vitamin C, kalsium, zat besi, tembaga, zinc, mangan, dan kromium.

Menurut Kaul, berikut beberapa manfaat minum air rebusan jahe di pagi hari saat perut kosong untuk kesehatan:

1. Mengatasi gangguan pencernaan

Kaul mengatakan, ramuan jahe yang direbus berkhasiat meringankan gangguan pencernaan, seperti kembung dan mual.

Kandungan gingerol dalam jahe bekerja dengan baik untuk mengatasi mual dan sakit perut yang biasanya menjadi tanda-tanda gangguan pencernaan. 

Asalkan tidak berlebihan, air rebusan jahe ini juga relatif aman diminum ibu hamil untuk meredakan mual. Ramuan berkhasiat ini juga bisa dikonsumsi anak-anak.

2. Menurunkan kolesterol jahat

Dilansir dari India TV News, minum air rebusan jahe di pagi hari saat perut kosong juga bermanfaat untuk membantu mengurangi kolesterol jahat.

Hal itu penting bagi kesehatan karena bisa membatu menurunkan risiko penyakit, seperti serangan jantung, stroke, dan menjaga kesehatan pembuluh darah.

3. Mengontrol gula darah

Sifat anti-inflamasi atau anti-peradangan pada jahe juga bermanfaat bagi pasien diabetes.

Minum air rebusan jahe saat perut kosong mampu mengendalikan kadar gula darah dan mencegah terjadinya lonjakan gula darah dalam tubuh.

4. Membantu menurunkan berat badan

Minum air rebusan jahe di pagi hari saat perut kosong juga mempercepat metabolisme tubuh.

Saat metabolisme bekerja dengan baik, tubuh akan membakar kalori lebih banyak sepanjang hari.

Asalkan diimbangi gaya hidup sehat, minuman ini juga berkhasiat untuk membantu menurunkan berat badan. 

5. Melawan peradangan

Jahe mengandung sifat anti-inflamasi sehingga membantu melawan kuman dan bakteri berbahaya yang memicu peradangan tubuh.

Air rebusan jahe juga sangat bermanfaat untuk melawan peradangan kronis.

Sifat anti-inflamasi pada jahe juga berkontribusi untuk meredakan nyeri sendi sehingga bermanfaat bagi penderita arthritis.

6. Memperkuat sistem daya tahan tubuh

Selain mampu melawan tubuh dari infeksi, konsumsi air jahe di pagi hari dapat meningkatkan sistem imunitas atau daya tahan tubuh.

Minum air rebusan jahe juga bisa mampu memberi tambahan energi, meningkatkan sirkulasi darah, dan menghilangkan racun di dalam tubuh secara alami.

7. Menjaga kesehatan kulit

Sifat antioksidan yang terkandung di dalam jahe dapat membantu melawan radikal bebas yang menyebabkan penyakit serius seperti kanker.

Minum air rebusan jahe juga membantu mengurangi ruam kulit, jerawat, dan tanda-tanda penuaan, seperti kerutan dan garis-garis halus.

Rempah satu ini membantu memurnikan darah secara alami, yang efeknya langsung terlihat pada kulit.

Batas konsumsi air jahe per hari

Meskipun ada beragam potensi manfaat minum air rebusan jahe di pagi hari saat perut kosong, minuman ini tidak dianjurkan untuk semua orang.

Penderita penyakit jantung, diabetes, batu empedu, ibu hamil, anak-anak, atau orang yang lambungnya sensitif sebaiknya konsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsi minuman ini. 

Bagi orang sehat atau tanpa kesehatan, minum ramuan ini terlalu banyak dalam kondisi perut kosong juga bisa berdampak negatif pada tubuh.

Dilansir dari Healtihline, penelitian menunjukkan, batas konsumsi air jahe per hari adalah tidak lebih dari 4 gram dalam satu hari, 

Jika dikonsumsi secara berlebihan, jahe justru bisa menimbulkan efek samping, seperti:

  • Diare
  • Sakit maag
  • Darah sukar membeku
  • Sakit perut
  • Iritasi mulut.

Agar lebih aman, bagi Anda yang ragu-ragu dengan minuman berkhasiat ini, sebelum memetik manfaat minum air rebusan jahe di pagi hari saat perut kosong bisa berkonsultasi dulu ke dokter. 

https://www.kompas.com/tren/read/2024/01/17/073000865/7-manfaat-minum-air-rebusan-jahe-di-pagi-hari-saat-perut-kosong

Terkini Lainnya

Mengenal Robot Gaban 'Segede Gaban', Sebesar Apa Bentuknya?

Mengenal Robot Gaban "Segede Gaban", Sebesar Apa Bentuknya?

Tren
Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Tren
Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Tren
Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Tren
Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Tren
Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Tren
Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Tren
Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Tren
Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

BrandzView
Pelari Makassar Meninggal Diduga 'Cardiac Arrest', Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Pelari Makassar Meninggal Diduga "Cardiac Arrest", Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Tren
Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Tren
Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Tren
Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Tren
Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke